🔥 Diskusi Menarik

Ini keguguran atau ga ya dok

Saya sudah telat haid 22hari , setelah 23 hari saya keluar bercak kecoklatan dan ada ada darahnya saya mengira itu mens setelah udh telat 22hari dok, lalu pas hari esoknya setelah keluar kecoklatan sm darah itu pagi ini hari ini td pas adzan subuh saya bangun dr tidur saya dok langsung keluar darah banyak kayak pendarahan sampe netes keluar ke karpet yg saya tidurkan dok saya langsung ke kmr mndi dan keluar banyak gumpalan darah merah segar dok banyak banget dan ada bulet bulet itu saya tidak tahu itu apa dok, ini keguguran atau apa ya dok smpe skrg perut saya masih sakit msh berasa ada yg keluar dari alat kelamin saya dok, semoga dijawab aamiin terimakasih ya dok.

Peringatan: Gambar berikut bisa jadi mengganggu bagi Anda. Kebijaksanaan pemirsa disarankan
Ini keguguran atau ga ya dokIni keguguran atau ga ya dok
Ini keguguran atau ga ya dokIni keguguran atau ga ya dok
Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
806
1

1 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Keluar darah bergumpal menyerupai daging usai terlambat menstruasi bisa saja terjadi karena keguguran. Namun, keluhan seperti ini bisa juga muncul karena faktor lain, misalnya menstruasi biasa, flek implantasi, endometriosis, miom, radang panggul, gangguan keseimbangan hormon, hamil anggur, kanker serviks, dan lain sebagainya.

Seringnya, keguguran akan mengakibatkan Anda merasakan nyeri, kram, mulas, dan melilit yang cukup mengganggu di sekitar panggul dan perut bawah, disertai juga dengan perdarahan dari jalan lahir yang cukup banyak.

Meski demikian, jika ingin memastikan pemicu keluhan Anda dan mendapat penanganan yang tepat, jangan segan Anda periksalah langsung ke dokter atau dokter kandungan terdekat ya..

Di rumah, yang sebaiknya dilakukan saat ini ialah:

  • Banyak beristirahat, makan buah dan sayur, juga minum air putih
  • Jaga organ intim Anda supaya selalu bersih
  • Rajin berolahraga dan kurangi aktifitas fisik yang terlalu melelahkan
  • Jangan stres berlebihan
  • Tidak meminum sembarang obat atau jamu tanpa saran dokter
7 bulan yang lalu
Suka
Balas
1
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan