Permisi dok mau nanya jadi saya melakukan hubungan intim dengan pasangan saya tanggal 13 bulan ini dok,saya tidak sampai keluar dok,apakah besar ke
... Lihat LainnyaHamil muda
Hallo dok.
Perkenalkan nama saya Juniaty. Saya mau bertanya dok tentang kondisi kehamilan, dimana pada tanggal 4 bulan April 2023 yang lalu saya testpack di rumah dan hasilnya positif namun saat itu saya mengalami flek kecoklatan dan disertai nyeri dan keram diperut seperti orang yang dtg bulan. Padahal saya terakhir haid itu tanggal 29 Maret. Lalu tanggal 8 saya ke puskesmas untuk USG dan masih mengeluarkan flek kecoklatan namun kantong janin tidak terlihat. Dari puskesmas saya hanya diberi obat untuk menghentikan pendarahan dan vitamin. Tanggal 13 April 2023 flek saya itu berhenti, dan tanggal 19 saya testpack ulang dirumah namun hanya muncul garis 1 saja dok. Lalu tanggal 24 April 2023 ini ada flek itu keluar lagi namun tidak ada rasa nyeri.
Apakah kandungan saya mengalami gangguan atau bagaimana ya dok, mohon di jawab dok 🙏
1 komentar
Terbaru
Hallo Juniaty, terima kasih atas pertanyaan nya.
Gejala dan tanda keguguran paling umum adalah:
(https://hellosehat.com/kehamilan/kandungan/masalah-kehamilan/tanda-tanda-keguguran/)
Jika anda mengalami flek disertai nyeri perut atau kram perut lalu anda test pack kembali hanya garis 1 sebaiknya anda lakukan usg transvaginal ke dokter spesialis kandungan untuk melihat apakah anda mengalami keguguran atau memang darah yang keluar adalah darah implantasi.
hellosehat.com