Permisi dok mau nanya jadi saya melakukan hubungan intim dengan pasangan saya tanggal 13 bulan ini dok,saya tidak sampai keluar dok,apakah besar ke
... Lihat LainnyaHaloo dok
Halo dok.mau nanya nih setelah 2 Thun sy sdh melahirkan kondisi dlm perut saya seperti ada gumpalan daging yg jika d tekan terasa sakit.apa itu masih sisa gumpalan darah yg TDK keluar..yg sy tyakan gi mana cara menghilakn nya dok.apakah aman jika saya hamil lagi..
1 komentar
Terbaru
Hallo ayyuni151050-Jrk, terima kasih atas pertanyaan nya.
Apakah anda mengetahui nya dari hasil usg? Didalam perut bagaimana? Apakah letak gumpalan di bawah kulit perut? Apakah keras? Dan bisa d goyang kan?
Jika ia kemungkinan lipoma.
Lipoma sendiri merupakan suatu benjolan lemak yang tumbuh secara lambat diantara kulit dan lapisan otot. Lipoma dapat bergerak atau bergeser ketika ditekan dengan jari secara perlahan - lahan dan konsistensinya pada saat perabaan terasa lunak. Ketikan ditekan, biasanya lipoma tidak terasa sakit.
Selain dari suatu lipoma, kondisi yang Anda alami dapat saja merupakan : kista=== kantong yang berisi cairan di dalam kulit, abses=== penumpukan nanah di dalam kulit, tumor, dll.
Jika hal ini sudah sangat lama Anda rasakan dan sudah membuat anda khawatir berlebih, maka kami sangat menyarankan kepada Anda untuk segera menemui Dokter dan mendiskusikan masalah ini, sehingga dapat dilakukan serangkaian pemeriksaan lebih lanjut.
Dokter kemungkinan akan melakukan beberapa pemeriksaan terkait masalah ini, meliputi : pemeriksaan fisik=== khususnya perut, tes darah, USG perut, dll. Sehingga penyebab pasti dari timbulnya keadaan ini diketahui dan akhirnya penanganan yang tepat dapat diberikan.