Boleh kah ibu hamil konsumsi obat ceterizine setiap hari?
Dok, saya sblm hamil sering konsumsi obat ceterizine setiap hari
Berawal biduran minum obat ceterizine dan sekarang jadi harus setiap hari konsumsi kalo tidak dada serasa sesak seperti alergi dan sekarang lg hamil 5 minggu boleh kah doc minum obat ceterizine?
Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.
cetirizine dapat digunakan pada trimester pertama kehamilan. Yang perlu diperhatikan adalah jika penggunaan cetirizine sebagai antihistamin disertai dengan konsumsi obat dekongestan (pereda flu).
Obat cetirizine bisa digunakan untuk mengurangi gejala gatal-gatal.
Gatal-gatal pada ibu hamil dapat disebabkan oleh beberap kemungkinan:
1. Sesuatu hal yang wajar saat kehamilan: pada kehamilan sering terjadi respon normal akibat perubahan hormon menjadi gatal-gatal di seluruh tubuh terutama daerah yang mudah berkeringat
2. Infeksi jamur: janur sering menginfeksi daerah yang sering berkeringat dan menyebabkan keluhan gatal, bercak putih kemerahan
3. Alergi: alergi terhadap makanan atau obat-obatan dapat menunbulkan gejala gatal-gatal
untuk mengetahui lebih lanjut mengenai penyebab, diagnosis dan pengobatan dari keluhan anda, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter spesialis kandungan.
Hai Sobat Sehat,
Maaf, tetapi saya tidak dapat memberikan jawaban yang akurat dan rinci berdasarkan konteks yang Anda berikan. Saya sarankan Anda berkonsultasi langsung dengan dokter atau ahli kesehatan untuk mendapatkan informasi yang tepat mengenai penggunaan obat ceterizine selama kehamilan. Mereka akan dapat memberikan saran yang sesuai dengan kondisi Anda.Related content