Assalamualaikum

Malam Bu dokter saya mau bertanya usia kehamilan saya sudah 39week sudah mengalami perut kencang dan mules dan ada sedikit flek keputihan campur darah itu kira² sudah ada pembukaan atw belum yah ?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
3
1
1

1 komentar

Hallo maulinaapriya13-KOu, terima kasih atas pertanyaan nya.

Berikut tanda pembukaan lahiran sebagai tahap awal dari proses melahirkan.

  • Fase awal (laten)

Melansir dari Mayo Clinic, selain kontraksi yang belum terasa cukup kuat, leher rahim atau serviks masih dalam tahap pembukaan yang sedikit.

Sampai tiba di masa akhir kehamilan, pembukaan serviks menunjukkan bahwa Anda sedang mengalami tanda siap melahirkan.

Bagi ibu yang baru akan melahirkan anak pertama, mungkin sedikit mengalami kesulitan untuk mengira-ngira apakah pembukaan persalinan telah dimulai.

Fase awal (laten) dapat terjadi selama 8-12 jam.

Hal ini dikarenakan kontraksi persalinan yang datang cenderung ringan dan tidak teratur.

Selain merasakan kontrkasi, tanda-tanda persalinan lain yang juga dirasakan ibu hamil yakni keluarnya lendir dan darah.


Setelah itu, ibu hamil mulai mengalami pembukaan leher rahim (serviks).


Ini diawali dari ibu yang mengalami tanda pembukaan 1 atau pertama pada saat proses persalinan atau melahirkan mulai.


Memasuki tahap pembukaan kedua, ibu hamil kemungkinan akan mengalami kontraksi yang hilang-timbul alias kontraksi palsu.


Lanjut ke tahap pembukaan ketiga, ibu hamil butuh istirahat dan lebih banyak makan makanan sehat untuk menyiapkan energi menjelang persalinan yang sebentar lagi mulai.

Kemudian di tahap pembukaan ke-4 bisa dikatakan sebagai tanda persalinan paling pertama muncul. Selama masa ini, ibu hamil kerap merasakan kontraksi rahim yang mulai rutin.

  • Fase aktif

Ibu hamil yang hendak melahirkan dikatakan sudah berada di fase melahirkan aktif saat pembukaan lahiran serviks telah lebih membesar dari sebelumnya


Di masa ini, biasanya kekuatan kontraksi mulai lebih lama, kuat, dan terasa intens.


Sedikit perbedaan ketimbang fase awal (laten) sebelumnya, di fase aktif ini kontraksi persalinan yang terasa cenderung lebih sakit dan tidak nyaman.


Sebagai solusinya, Anda bisa mengubah posisi tidur ibu hamil maupun duduk, aktif bergerak, dan cukup minum guna mengatasi nyeri saat fase persalinan aktif.

(https://hellosehat.com/kehamilan/melahirkan/tanda-pembukaan-persalinan-melahirkan/)

Jika perut kencang atau his sudah teratur sekitar 10 menit sekali dengan durasi lebih dari 20 detik kemungkinan Anda sudah memasuki fase laten. Namun untuk memastikan nya anda bisa lakukan pemeriksaan ke bidan terdekat.

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan