backup og meta

5 Rekomendasi Klinik Psikiatri di Wilayah Jakarta dan Bekasi

5 Rekomendasi Klinik Psikiatri di Wilayah Jakarta dan Bekasi

Klinik psikiatri sangat dibutuhkan ketika Anda punya permasalahan perihal kesehatan mental, seperti gangguan kecemasan, perubahan perilaku, dan gangguan skizoafektif.

Dalam penanganan terkait mental illness tersebut, para praktisi di klinik psikiatri akan mendampingi secara profesional untuk memberikan layanan dari konsultasi sampai pengobatan.

Pilihan klinik psikiatri terbaik untuk konseling serta terapi di Jakarta dan Bekasi

Sesuai namanya, di klinik psikiatri, Anda bisa mendapatkan layanan konsultasi dan penanganan permasalahan mental dari para psikiater profesional.

Psikiater itu sendiri berbeda dengan psikolog. Sebagai seorang dokter ahli kejiwaan, psikiater biasanya mengatasi masalah mental yang lebih kompleks, terutama yang membutuhkan pengobatan dan perawatan medis.

Adapun perawatan yang diberikan bisa mencakup psikoterapi, obat-obatan, serta bentuk pengobatan medis lainnya.

Untuk mendapatkan konseling serta perawatan medis yang dimaksud, berikut ini lima pilihan klinik psikiatri terbaik yang ada di area Jakarta dan Bekasi.

1. Primaya Hospital Bekasi Timur

rekomendasi psikiater malang

Primaya Hospital Bekasi Timur mempunyai fasilitas unggulan bagi pasien untuk menjalankan pemeriksaan medis oleh para tim medis profesional.

Salah satunya adalah untuk konseling kesehatan mental. Konseling kesehatan mental di rumah sakit Bekasi ini ditangani langsung oleh seorang psikiater atau dokter spesialis kejiwaan.

Pasien akan diberi kenyamanan maksimal dengan adanya para tenaga medis serta fasilitas layanan psikiatri tersebut.

Adapun biaya jasa konseling kesehatan mental dengan psikiater di RS Primaya Bekasi Timur, yaitu sekitar Rp230.00. 

2. Rumah Sakit Mitra Keluarga Kalideres

Rumah Sakit Mitra Keluarga Kalideres berada di Jakarta Barat sejak tahun 2015. Fasilitas kesehatan ini punya tujuan untuk fokus pada pasien dengan pelayanan medis berkualitas.

Untuk mewujudkan pelayanan yang berkualitas tersebut, salah satu rumah sakit umum Jakarta ini juga menyediakan layanan klinik psikiatri. 

Di klinik tersebut, pasien dengan berbagai masalah kesehatan mental, seperti gangguan kecemasan, makan, sampai kepribadian, bisa konsultasi dengan psikiater yang tersedia.

Adapun untuk biaya pemeriksaan medis serta konsultasi kejiwaan dengan psikiater di sini, yaitu sekitar Rp300.000. Anda perlu membuat janji dengan psikiater tersebut untuk mendapatkan layanannya.

3. Klinik Brawijaya Kemang

psikolog dan psikiater konseling pandemi

Mulai beroperasi sejak 2013, Klinik Brawijaya Kemang tidak hanya melayani fisioterapi, perkembangan anak komprehensif, serta kebidanan dan kandungan.

Faktanya, fasilitas kesehatan ini juga memiliki layanan klinik psikiatri untuk mengatasi berbagai masalah mental. Misalnya gangguan kecemasan, emosi, dan kepribadian, trauma, serta psikosis.

Untuk berkonsultasi masalah kesehatan mental dengan psikiater di klinik ini dikenakan biaya sekitar Rp300.000.  

Selain psikiater, Klinik Brawijaya Kemang juga memiliki para layanan psikologis dari psikolog. Mereka dapat membantu mengatasi permasalahan pernikahan dan karier orang dewasa serta anak-anak dan remaja yang punya kesulitan belajar, perilaku, dan masalah emosional.

4. Rumah Sakit Islam Jakarta Sukapura

Rumah Sakit Islam Jakarta Sukapura termasuk unit cabang usaha Muhammadiyah yang berada di Jakarta Utara. 

Selain unggul dalam fasilitas Klinik Tuberkulosis Resistan Obat dan medical check up, rumah sakit ini juga memiliki layanan psikiatri untuk pasien dengan gangguan kesehatan kejiwaan. 

Gangguan kesehatan kejiwaan yang ditangani meliputi gangguan kecemasan, fobia, maupun kecanduan obat-obatan.

Untuk mendapatkan layanan konseling di klinik psikiatri Rumah Sakit Islam Jakarta Sukapura, setidaknya Anda perlu mengeluarkan biaya sekitar Rp200.00.

5. Rumah Sakit St. Carolus

Selain klinik psikologi, Rumah Sakit St. Carolus juga memiliki layanan psikiatri untuk membantu menangani berbagai masalah kejiwaan Anda.

Rumah sakit di wilayah Salemba ini memiliki banyak psikiater atau dokter spesialis kejiwaan yang dapat Anda pilih.

Mereka bisa membantu memberikan konsultasi, pemeriksaan, serta pengobatan medis dari masalah kejiwaan yang Anda alami.

Untuk mendapatkan konsultasi dan pemeriksaan kejiwaan oleh psikiater di Rumah Sakit St. Carolus, Anda perlu mengeluarkan biaya sekitar Rp300.000.

Itulah lima rekomendasi klinik psikiatri yang ada di Jakarta dan Bekasi untuk Anda. Anda bisa memilih klinik dengan dokter spesialis kejiwaan atau psikiater yang terdekat.

Namun, perlu Anda pahami, setiap klinik memiliki pemeriksaan dan penanganan medis kejiwaan yang berbeda. Jadi, pilihlah klinik yang sesuai dengan permasalahan mental yang Anda alami.

Anda juga bisa melihat rekomendasi klinik psikologi di Jakarta untuk dijadikan pertimbangan dalam menangani masalah mental Anda.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Versi Terbaru

06/01/2023

Ditulis oleh Hello Sehat Medical Review Team

Fakta medis diperiksa oleh Hello Sehat Medical Review Team

Diperbarui oleh: Nanda Saputri


Artikel Terkait

Warga Malang Jangan Bimbang, Cek 5 Rekomendasi Psikiater Ini

Konsultasi dengan Psikolog atau Psikiater, Apa Bedanya?


Fakta medis diperiksa oleh

Hello Sehat Medical Review Team


Ditulis oleh Hello Sehat Medical Review Team · Tanggal diperbarui 06/01/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan