backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

5 Cara Agar Wajah Tetap Segar Walaupun Kurang Tidur

Ditinjau secara medis oleh dr. Patricia Lukas Goentoro · General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Nimas Mita Etika M · Tanggal diperbarui 22/06/2021

5 Cara Agar Wajah Tetap Segar Walaupun Kurang Tidur

Kurang tidur akibat mengerjakan tugas atau gangguan tidur lainnya memang sering Anda rasakan. Hal ini tentu dapat merusak penampilan keesokan harinya, bukan? Lantas, apa yang perlu diperbuat agar wajah tetap segar meski kurang tidur? 

Tips wajah tetap segar meski kurang tidur

Sebenarnya, satu-satunya cara yang paling ampuh agar terlihat segar saat kurang tidur yaitu tidur yang cukup. 

Sayangnya, metode ini mungkin tidak dapat dilakukan pada banyak orang karena harus menjalani aktivitas harian setelah begadang.

Untuk itu, berikut ini sejumlah cara yang bisa Anda lakukan agar wajah tetap segar meski kurang tidur. 

1. Mengompres mata yang bengkak

kompres mata
Sumber: Health Beauty Idea

Salah satu ciri seseorang yang paling terlihat saat kurang tidur yakni memiliki kantung mata hitam dan disertai dengan pembengkakan. 

Hal ini tentu bisa mengganggu penampilan Anda. Sedangkan, riasan terkadang tidak begitu membantu mengingat mata Anda terasa begitu berat. 

Sebelum pergi ke luar rumah, Anda bisa mendapatkan wajah yang segar meski kurang tidur dengan mengompres mata yang bengkak. 

Cobalah untuk mengompres daerah tersebut dengan kompres dingin guna meredakan peradangan dan pembengkakan dengan mengurangi aliran darah. 

Anda bisa memanfaatkan apapun yang dingin, termasuk kompres es, kantong sayuran beku, atau irisan mentimun dingin. 

2. Minum air putih yang banyak

Selain memanfaatkan kompres dingin, minum air putih yang banyak ternyata penting agar wajah tetap segar meskipun kurang tidur. 

Beberapa ahli melaporkan bahwa orang dewasa yang kurang tidur lebih rentan mengalami dehidrasi, dibandingkan mereka yang mendapatkan tidur cukup. 

Sementara itu, dehidrasi bisa memengaruhi kesehatan kulit secara keseluruhan. Pasalnya, lapisan terluar kulit yang tidak mengandung cukup air dapat kehilangan elastisitas dan terasa kasar. 

Itu sebabnya, minum air putih yang banyak, terutama ketika kurang tidur, penting untuk dilakukan guna merawat kulit tetap sehat. 

3. Mandi dengan air dingin

Bagi penyuka air hangat saat mandi, mungkin sudah saatnya sesekali menggantinya dengan air dingin, terutama ketika kurang tidur. 

Bagaimana tidak, air dingin dapat mengecilkan pembuluh darah, sehingga mungkin membantu mengurangi bercak merah dan bengkak pada wajah akibat kurang tidur. 

Tak hanya itu, air dingin dapat melancakrna aliran darah yang bisa mencerah kulit dengan sehat dan tidak mengeringkan lapisan sebum. 

Alhasil, mandi dengan air dingin mungkin dapat menciptakan wajah yang tetap segar dan bercahaya meski kurang tidur, sehingga Anda lebih percaya diri. 

4. Olahraga sebelum beraktivitas

olahraga pagi

Cara lain yang cukup efektif membuat wajah tetap segar meskipun kurang tidur yaitu berolahraga di pagi hari, tepatnya sebelum memulai aktivitas harian. 

Begini, kualitas tidur yang buruk tentu bisa mengacaukan suasana hati dan memperlihatkan wajah yang tak enak dilihat. 

Untungnya, Anda bisa berolahraga sebagai alternatif mengelola suasana hati tersebut. Selama berolahraga, otak menghasilkan lebih banyak endorfin yang dapat mengalihkan perhatian dari pikiran cemas. 

Terlebih lagi, olahraga di pagi hari merupakan cara yang baik untuk memulai hari dengan hal yang positif. Alih-alih merasa lemas, cara ini membuat wajah tampak segar dan tubuh pun lebih bersemangat. 

5. Memanfaatkan make-up

Terakhir, sebelum berangkat kuliah atau ke kantor, pastikan wajah Anda tetap segar dengan memanfaatkan riasan untuk menutupi raut muka yang kurang tidur. 

Berikut ini beberapa langkah menggunakan kosmetik sebagai alternatif menyamarkan wajah kusam akibat kurang tidur. 

Concealer

Langkah pertama dalam upaya menyembunyikan wajah yang kurang tidur yaitu memakai concealer. 

Concealer setidaknya cukup bermanfaat dalam menyamarkan lingkaran hitam di bawah mata dan garis merah yang tampak di kelopak mata. 

Foundation

Selain concealer, Anda bisa memanfaatkan foundation agar wajah tampak tetap segar meskipun kurang tidur. 

Alih-alih mengoleskan ke seluruh wajah, cobalah menerapkan foundation pada warna wajah yang tidak merata. 

Eyeliner

Pada saat Anda lelah, tepi mata mungkin tampak lebih merah dari biasanya. Anda bisa menutupi hal ini dengan menggunakan eyeliner berwarna putih, krem, atau senada dengan kulit. 

Bila tidak sanggup menggoreskan pensil di tepi bagian dalam, gunakan liner putih atau krem di antara bulu mata bagian bawah. 

Eyeshadow

Bila ingin wajah tampak segar meski kurang tidur, eyeshadow tidak boleh terlewatkan. 

Usahakan untuk memilih eyeshadow berwarna netral. Lalu, oleskan jari pada eyeshadow secara ringan dan tekan jari ke sudut dalam mata. Dengan begitu, area gelap tepat di sudut akan tersamarkan dan membuat mata lebih menonjol. 

Blush-on

Tidak ada yang membuat kulit wajah tampak sehat tanpa pipi yang merona merah muda. 

Anda bisa memadukan blush-on berwarna krim pada pipi untuk mengubah kulit pucat akibat kurang tidur menjadi tampak lebih segar. 

Terlepas dari banyak cara untuk menyamarkan wajah yang terlihat lelah akibat kurang tidur, Anda tetap perlu mengatur waktu agar mendapatkan tidur yang cukup. 

Dengan begitu, tubuh akan tetap lebih sehat dan kualitas tidur yang baik tentu akan memengaruhi kesehatan kulit secara keseluruhan.

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.



Ditinjau secara medis oleh

dr. Patricia Lukas Goentoro

General Practitioner · Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI)


Ditulis oleh Nimas Mita Etika M · Tanggal diperbarui 22/06/2021

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan