backup og meta

10 Rekomendasi Pensil Alis yang Bagus dan Tahan Lama

Berikut adalah daftar produk yang bisa bermanfaat untuk Anda. Perlu diketahui, kami bisa saja mendapatkan sedikit komisi setiap kali Anda membeli produk via link ini. Tenang, tidak ada penambahan biaya. Pelajari lebih lanjut soal konten produk marketing kami di sini.

10 Rekomendasi Pensil Alis yang Bagus dan Tahan Lama

Sekilas, berbagai merk pensil alis terlihat sama. Namun, setiap orang tentu memiliki seleranya masing-masing dalam menentukan pensil alis mana yang akan membuat tampilan matanya tampak lebih bagus.

Apabila Anda masih bingung untuk menentukan pensil alis mana yang sebaiknya dipilih, simak informasi berikut untuk menemukan rekomendasinya!

Cara memilih merk pensil alis yang bagus

Sebelum membeli, sebaiknya pertimbangkan beberapa hal berikut supaya Anda mendapatkan merk pensil alis atau eyebrow pencil terbaik yang akan mempercantik riasan.

1. Sesuaikan dengan warna alis alami

ketombe di alis

Jika Anda memiliki warna alis hitam, bukan berarti hitam selalu menjadi warna pensil alis terbaik. Sebaiknya, pilih eyebrow pencil dengan satu atau dua shade lebih terang dari warna alis alami Anda.

Contohnya, jika Anda memiliki alis hitam, pilihlah eyebrow pencil berwarna cokelat gelap.

Sementara itu, jika Anda memiliki alis cokelat tua, pilihlah pensil alis medium atau soft brown. Jika memungkinkan, cobalah eyebrow pencil terlebih dahulu sebelum membelinya.

2. Pilih tipe pensil alis yang sesuai

Selain pensil alis manual, saat ini ada juga tipe eyebrow pencil matic. Anda tidak perlu lagi meraut pensil alias matic, tetapi Anda hanya bisa membuat guratan sesuai bentuk ujungnya.

Perbedaan lainnya adalah eyebrow pencil matic cenderung lebih empuk dibandingkan tipe pensil alis konvensional.

Dengan masing-masing kelebihan dan kekurangannya tersebut, Anda bisa menentukan tipe eyebrow pencil mana yang paling sesuai.

Setelah membeli eyebrow pencil yang Anda inginkan, jangan langsung menggoreskannya terlalu tebal. Mulailah dengan guratan tipis dan lihat bagaimana kecocokan pensil alis tersebut dengan alis alami Anda.

Meski jarang terjadi, laman Cosmetics Info menyebutkan bahwa pensil alis tetap berisiko menimbulkan iritasi dan alergi kulit. Oleh karena itu, penting untuk memperhatikan reaksi kulit setelah menggunakannya. 

Selain itu, jangan lupa membersihkan goresan eyebrow pencil usai menggunakannya sebagai makeup seharian.

10 rekomendasi merk pensil alis terbaik

penyebab alis gatal

Berikut adalah beberapa rekomendasi merk pensil alis yang bisa Anda pertimbangkan. Pastikan untuk memilihnya sesuai kebutuhan.

1. Viva Queen Eye Brow Pencil

Pensil alis dari Viva bisa dibilang menjadi salah satu yang legendaris karena telah hadir sejak tahun 1960-an.

Meskipun belum dilengkapi sikat dan rautan, Viva Queen Eye Brow Pencil masih menjadi favorit bagi banyak orang, bahkan sampai sat ini.

Pensil alis Viva banyak dijadikan sebagai rekomendasi karena ujungnya yang cukup lunak sehingga tidak akan meninggalkan rasa sakit saat dipakai.

Teksturnya yang creamy membuat Viva Queen Eye Brow Pencil mudah digunakan dan cocok bagi pemula. Merk eyebrow pencil ini hadir dalam tiga varian warna, yaitu hitam, cokelat, dan cokelat gelap.

Nomor izin edar BPOM: NA22201200038

2. Implora Softbrow Pencil

Dengan harga terjangkau, Implora Softbrow Pencil bisa menjadi pilihan bagi pemula di dunia kecantikan yang masih takut melakukan kesalahan dalam menggunakan makeup.

Alat makeup alis ini hadir dengan formula baru yang membuatnya lebih pigmented dan tahan lama. Meski begitu, warnanya tetap natural sehingga cocok bagi Anda yang tidak terlalu menyukai alis tebal.

Eyebrow pencil yang hadir dalam varian warna hitam, cokelat, cokelat gelap, dan cokelat terang ini juga telah dilengkapi rautan dan sikat. Fitur inilah yang akan memudahkan Anda saat menggoreskan pensil alis.

Nomor izin edar BPOM: NA11201200852

3. Somethinc Brow Wiz Retractable Eyebrow

Dengan ujung pencil 0,55 mm, Somethinc Brow Wiz Retractable Eyebrow akan memudahkan Anda saat ingin mencoba beberapa cara membentuk alis.

Pensil alis tipe matic ini juga dilengkapi dengan spoolie untuk blend dan brush supaya tampilan alis Anda jadi lebih natural.

Pensil alis lokal ini bisa menjadi rekomendasi yang tepat karena bersifat waterproof. Dengan begitu, Anda bisa memiliki alis indah yang lebih lama tanpa perlu sering retouch.

Brow Wiz Retractable Eyebrow hadir dalam tiga warna, yaitu gray brown, dark brown, dan dark chocolate.

Nomor izin edar BPOM: NA18211201793

4. Wardah Eyexpert Eyebrow Pencil

Rekomendasi pensil alis yang selanjutnya adalah Wardah Eyexpert Eyebrow Pencil.

Selain menawarkan hasil natural, eyebrow pencil ini juga dilengkapi brow brush sehingga bagus untuk meratakan setiap goresan.

Meskipun memiliki tekstur creamy, produk lokal ini diklaim tetap tahan lama, terlebih goresannya tahan air dan tidak mudah transfer (transferproof).

Hadir dalam dua pilihan warna, yaitu cokelat dan hitam, Wardah Eyexpert Eyebrow Pencil bisa Anda dapatkan dengan harga kurang dari Rp45.000,00.

Nomor izin edar BPOM: NA11201200801

5. Emina Cosmetics Agent of Brow

Diklaim memberikan hasil pigmented, Emina Cosmetics Agent of Brow cukup digoreskan tipis saja supaya hasilnya terlihat natural.

Teksturnya yang creamy akan memudahkan Anda meratakan setiap goresan sampai ke sudut alis.

Anda pun tak perlu khawatir dengan ketahanannya. Pasalnya, walaupun Anda hanya membuat sedikit guratan, produk lokal ini dipercaya cukup tahan lama.

Hadir dalam pilihan warna hitam dan merah, Emina Cosmetic Agent of Brow juga cocok untuk pemula yang baru belajar menggunakan makeup.

Nomor izin edar BPOM: NA11151200111

6. Pixy Make it Glow That’s My Brow

Bagi Anda yang mencari pensil alis matic yang bagus, Pixy Make it Glow That’s My Brow bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat.

Baru belajar menggunakan makeup? Tak perlu khawatir, sebab ujungnya yang berbentuk segitiga dapat memudahkan Anda saat mengisi dan menggambar alis.

Pixy Make it Glow That’s My Brow juga dilengkapi dengan spoolie brush yang bisa digunakan untuk menyisir alis usai digambar supaya hasilnya semakin natural.

Pensil alis seharga Rp71.500 ini hadir dalam dua pilihan warna, yaitu ash brown dan caramel brown yang cocok untuk orang-orang dengan alis tipis.

Nomor izin edar BPOM: NA11191205737

7. Fanbo Fantastic Eyebrow Pencil Alis

Dilengkapi dengan Vitamin C dan E sebagai antioksidan, Fanbo Fantastic Eyebrow Pencil tidak hanya mempercantik, tetapi juga merawat alis asli Anda.

Varian Fantastic Eyebrow ini akan memberikan hasil warna yang tegas tanpa meninggalkan kesan kemerahan. Teksturnya yang creamy membuat alat makeup ini nyaman digunakan untuk membuat bingkai atau mengisinya.

Pensil alis yang memiliki pilihan warna hitam dan cokelat ini juga bersifat waterproof sehingga tahan lama meski terkena keringat.

Nomor izin edar BPOM: NA11141200328

8. Silkygirl Brow Shaper Pencil

Dilengkapi dengan sisir pada bagian tutupnya, Silkygirl Brow Shaper Pencil termasuk eyebrow pencil yang direkomendasikan untuk pemula.

Bagi pemilik kulit sensitif, Silkygirl Brow Shaper Pencil juga bisa menjadi pilihan bagus karena tidak mengandung paraben.

Ditambah lagi, tekstur kayunya yang lembut tidak akan membuat Anda kesakitan saat menggambar alis.

Nomor izin edar BPOM: NC09191205040

9. Pinkberry Perfect Brow Brown

Hadir dalam konsep 3 in 1, Pinkberry Perfect Brow Brown banyak direkomendasikan bagi pemula karena dilengkapi dengan spoolie dan rautan.

Meski harganya terbilang cukup terjangkau, Pinkberry Perfect Brown diklaim tahan air sehingga membuat gambaran alis bisa bertahan lebih lama.

Pensil alis ini hadir dalam varian warna hitam dan cokelat natural yang tidak mudah luntur meski terkena keringat.

Nomor izin edar BPOM: NA11211200003

10. Mustika Ratu Beauty Queen Bold Eye Brow Pencil

Dengan tekstur creamy yang dimilikinya, Mustika Ratu Beauty Queen Bold Eye Brow Pencil akan memudahkan Anda saat ingin meratakannya ke setiap sudut bingkai alis.

Sesuai dengan namanya, Mustika Ratu Beauty Queen Bold Eye Brow Pencil akan menghasilkan tampilan alis yang lebih tegas.

Eyebrow pencil waterproof ini juga telah diklaim bebas paraben dan bahan pemicu alergi lainnya sehingga aman bagi orang-orang dengan kulit sensitif dan alergi kosmetik.

Nomor izin edar BPOM: NA11181202378

Nah, itulah berbagai rekomendasi merk pensil alis yang bagus dan tahan lama, baik manual maupun matic. Dari berbagai rekomendasi eyebrow pencil di atas, manakah merk yang paling sesuai dengan kebutuhan Anda?

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Eyebrow pencil. Cosmetics Info. (2021). Retrieved 17 July 2023 from https://www.cosmeticsinfo.org/products/eyebrow-pencil/

What is the structure of hair and how does it grow?. Informedhealth.org. (2023). Retrieved 25 July 2023, from https://www.informedhealth.org/what-is-the-structure-of-hair-and-how-does-it-grow.html

Thinning Eyebrows Might Be A Sign Of A More Serious Medical Condition. Schweiger Dermatology Group. (2023). Retrieved 25 July 2023, from https://www.schweigerderm.com/skin-care-articles/hair-loss/thinning-eyebrows-might-be-a-sign-of-a-more-serious-medical-condition/

Versi Terbaru

20/08/2023

Ditulis oleh Hillary Sekar Pawestri

Ditinjau secara medis oleh dr. Carla Pramudita Susanto

Diperbarui oleh: Ilham Fariq Maulana


Artikel Terkait

Kenali 7 Penyebab Alis Gatal dan Pengobatan yang Sesuai

Apa Itu Sulam Alis? Kenali Prosedur dan Perawatannya


Ditinjau secara medis oleh

dr. Carla Pramudita Susanto

General Practitioner · Klinik Laboratorium Pramita


Ditulis oleh Hillary Sekar Pawestri · Tanggal diperbarui 20/08/2023

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan