backup og meta

Konten Bersponsor

Life Hack Cara Menutupi Bekas Jerawat Membandel

Setelah menempuh berbagai trik mengatasi masalah jerawat, kini Anda harus mencari cara menutupi bekas jerawat. Terkadang noda jerawat yang membandel membuat rasa percaya diri menurun.

Apalagi jadwal untuk minum kopi bersama teman dan undangan pernikahan sudah mengantre. Sementara bekas jerawat masih menetap. 

Tenang saja, kamu tetap bisa mengatasi dan menutupi bekas jerawat dengan cepat melalui cara berikut.

Cara menutupi bekas jerawat dengan mudah

Bekas jerawat bisa meninggalkan noda kehitaman, kulit tidak rata (bopeng), atau noda kemerahan. Terkadang keputusan untuk memakai makeup sebagai cara menutupi bekas jerawat agak diragukan. Khawatir bekas jerawat akan masih tetap terlihat.

Padahal menutupi bekas jerawat bisa dengan cara membubuhkan green color corrector sebelum memoles makeup. Jangan lupa untuk memilih makeup yang bebas minyak dan noncomedogenic, sehingga meminimalkan penyumbatan pori-pori dan timbulnya jerawat.

Green color corrector ini dapat menyamarkan warna bekas jerawat, terutama yang berwarna kemerahan. Menurut laman Very Well, meskipun warna merah (noda bekas jerawat) dan hijau berlawanan satu sama lain pada palet warna, tetapi jika dikombinasikan, warna akan menjadi lebih netral.

Berikut cara mengaplikasikan green color corrector dan makeup secara tepat untuk menutupi bekas jerawat.

1. Gunakan green color corrector

green color corrector makeup

Pertama, cara menutupi bekas jerawat dilakukan dengan membubuhkan green color corrector. Baurkan green color corrector dengan gerakan menepuk-nepuk hingga rata pada warna kulit wajah yang kemerahan.

Anda bisa menggunakan sponge basah atau jari untuk meratakannya secara menyeluruh pada wajah. Hindari menggosok bekas jerawat dengan sponge. Pasalnya, bekas jerawat bisa kembali teriritasi dan membuatnya jadi kian memerah.

2. Aplikasikan foundation

Setelah membaurkan green color corrector, aplikasikan liquid atau cream based foundation ke wajah Anda secara tipis saja. Lalu ratakan ke seluruh wajah dengan menggunakan beauty sponge, seperti biasa.

3. Aplikasikan concealer dan bedak

Langkah terakhir sebagai cara menutupi bekas jerawat adalah dengan mengaplikasikan concealer dan bedak. Pilih concealer yang sesuai dengan tonal warna kulit dan terapkan setelah mengaplikasikan green color corrector.

Kemudian, poleskan bedak translucent secara merata. Lanjutkan sisa makeup Anda seperti lipstick, pensil alis, dan lainnya. Kemudian Anda sudah siap untuk bertemu dengan teman-teman tanpa perlu merasa malu karena adanya bekas jerawat.

Ingat! Selalu oleskan Gel Post Acne

vitacid

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Uses for Green Makeup Concealer. https://www.verywellhealth.com/what-is-green-concealer-and-why-is-it-used-15793. Diakses 29 Oktober 2019.

How to Remove Dark Spots from Pimples. https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/how-to-remove-dark-spots-caused-by-pimples#dark-spots-vs-scars. Diakses 29 Oktober 2019.

Topical formulations. https://www.dermnetnz.org/topics/topical-formulations/. Diakses 29 Oktober 2019.

Wanitphakdeedecha, R., Eimpunth, S., & Manuskiatti, W. (2011). The effects of mucopolysaccharide polysulphate on hydration and elasticity of human skin. Dermatology research and practice2011, 807906. doi:10.1155/2011/807906. Diakses 29 Oktober 2019.

Can I Wear Makeup If I Have Acne-Prone Skin? https://www.verywellhealth.com/can-i-wear-makeup-if-i-have-acne-15751. Diakses 29 Oktober 2019.

Versi Terbaru

13/01/2022

Ditulis oleh Maria Amanda

Ditinjau secara medis oleh dr. Carla Pramudita Susanto

Diperbarui oleh: Nanda Saputri


Artikel Terkait

Bisakah Menghilangkan Jerawat dengan Pasta Gigi?

Apakah Aman untuk Memencet Jerawat?


Ditinjau secara medis oleh dr. Carla Pramudita Susanto · General Practitioner · Klinik Laboratorium Pramita · Ditulis oleh Maria Amanda · Diperbarui 13/01/2022

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan