Tentu tidak selamanya anak akan memakai popok untuk menampung urin ataupun kotorannya. Tapi membantu anak untuk lepas popok dan mulai pakai celana dalam juga bukan pekerjaan yang mudah.
Anda harus pintar-pintar mengajarkan dan melatih anak agar mulai menggunakan toilet untuk keperluan pribadinya. Tapi masalahnya, kapan waktu yang tepat untuk anak lepas popok dan mulai menggunakan toilet? Adakah pertimbangan lain yang harus diperhatikan? Simak jawabannya di bawah ini.
Kapan waktu yang tepat untuk anak lepas popok dan belajar memakai toilet?
Menurut sebuah studi baru dari American Academy of Pediatrics, orangtua di Amerika percaya bahwa anak bisa lepas popok ketika mereka berusia 18 hingga 24 bulan. Sementara itu, waktu terbaik untuk melatih anak pakai toilet sendiri adalah secepat mungkin. Para pakar pun tak menemukan adanya bahaya jika bayi atau balita mulai lepas popok dan menggunakan toilet sejak dini.
Sebaiknya ajari anak Anda untuk memakai toilet ketika anak sudah bisa mengatur keinginan untuk buang air. Anak yang sudah bisa mengatur keinginan buang air akan buang air besar di waktu yang sama setiap harinya, tidak buang air besar di malam hari, dan memiliki popok yang kering dan bersih setelah 2 jam pemakaian popok atau selama tidur siang. Pastikan juga anak sudah bisa memanjat, berbicara, dan melepas pakaian yang merupakan kemampuan motorik penting untuk bisa memakai toilet.
Anak yang sudah siap memakai toilet juga siap secara mental. artinya, ia patuh ketika diajarkan dan diminta untuk buang air di toilet. Salah satu tandanya adalah anak Anda mungkin merasa dirinya “sudah gede” sehingga malu untuk pakai popok.
Dengan tidak lagi memakai popok, hal itu juga dapat membantu anak menghindari ruam kemerahan dan infeksi yang disebabkan oleh memakai popok berlama-lama. Parahnya lagi, anak yang cenderung memakai popok terus-terusan, cenderung lebih rentan mengalami infeksi saluran kencing berulang. Hal ini dikarenakan, saat memakai popok, kebanyakan anak tidak belajar untuk menuntaskan kencing mereka sepenuhnya.
[embed-health-tool-vaccination-tool]