backup og meta

Perkembangan Janin pada Usia Kehamilan 11 Minggu

Perkembangan Janin pada Usia Kehamilan 11 Minggu

Perkembangan janin pada usia kehamilan 11 minggu sudah semakin pesat dibandingkan dengan minggu-minggu sebelumnya. Pada minggu ini, tubuh ibu juga akan mengalami beberapa perubahan lain.

Namun, umumnya dari minggu ini hingga minggu-minggu selanjutnya, tubuh ibu sudah mulai bisa beradaptasi, sehingga tenaga ibu mulai kembali pulih. Ketahui perkembangan kondisi ibu dan janin selengkapnya di bawah ini.

Perkembangan janin pada usia 11 minggu kehamilan

Pada usia kehamilan 11 minggu, ukuran janin sudah sebesar bola golf dengan panjang sekitar 5 cm dari kepala sampai kaki.

Untuk membantu tumbuh kembang bayi di dalam kandungan, ibu harus makan makanan bergizi lebih banyak guna mencukupi nutrisi janin Anda.

Berikut adalah berbagai hal yang terjadi pada janin saat memasuki usia 11 minggu kehamilan ini.

1. Wajah bayi mulai terbentuk

Melansir dari Kids Health, pada 11 minggu kehamilan, wajah bayi sudah mulai terbentuk, terutama telinga yang sudah mendekati posisi akhir di kedua sisi.

Jika Anda melihat gambar bayi melalui USG, ukuran kepalanya sudah mencapai setengah dari panjang seluruh tubuh.

2. Perkembangan organ reproduksi bayi

Pada 11 minggu kehamilan, organ reproduksi bayi Anda sedang berkembang pesat.

Namun, alat kelamin eksternal dari bayi tidak akan muncul sampai akhir minggu ke-11 dan baru akan jelas terlihat pada minggu ke-14.

3. Pertumbuhan folikel rambut

Memasuki usia 11 minggu kehamilan, folikel rambut janin di dalam rahim Anda mulai muncul dan tumbuh.

Uniknya, folikel rambut ini tidak hanya di bagian kepala, tapi seluruh tubuh. Tidak heran bila ketika bayi dilahirkan, ia memiliki rambut halus di tubuhnya.

Selain folikel rambut, jari tangan dan kaki bayi Anda semakin jelas sehingga tampilannya sudah tidak berselaput seperti katak.

Seiring pertumbuhan jari, perkembangan kuku janin juga mulai tumbuh pada usia 11 minggu kehamilan ini.

Perubahan pada tubuh ibu saat usia 11 minggu kehamilan

perbedaan hamil bayi laki laki dan perempuan

Pada usia 11 minggu kehamilan, ibu sudah bisa mulai bertenaga kembali.

Pasalnya, mual dan pusing yang biasa dirasakan pada minggu awal kehamilan akan sedikit berkurang. Namun, apakah ada perubahan lain? Berikut daftarnya.

1. Sembelit

Pada usia 11 minggu kehamilan, ibu hamil dapat mengalami sembelit akibat hormon yang memperlambat pencernaan.

Selain sembelit, ibu juga bisa merasa panas di ulu hati (heartburn) karena hormon melemaskan katup antara perut dan kerongkongan Anda.

2. Mual

Pada usia 11 minggu atau akhir trimester pertama, mual saat kehamilan masih akan hadir mewarnai perkembangan janin Anda.

Namun, Anda tidak perlu khawatir jika rasa mual membuat Anda tidak dapat makan berbagai makanan sehat atau berat badan Anda belum bertambah.

Nafsu makan Anda nantinya akan segera kembali dan dari saat itu berat badan Anda akan mulai naik 0,5 kilogram per minggu.

Kebanyakan wanita hanya bertambah 1 – 2,5 kilogram selama tiga bulan pertama kehamilan. Ini tidak akan menganggu perkembangan janin kehamilan 11 minggu.

Menjelang trimester kedua, nafsu makan Anda biasanya akan bertambah bahkan lebih dari biasanya. Pada fase ini lah, kekurangan berat badan biasanya dapat terbayar.

3. Perut kembung

Pada usia 11 minggu kehamilan, perut Anda memang belum terlihat membesar. Namun, ada perubahan kondisi di dalam perut, seperti kembung dan sering bersendawa bahkan kentut.

Alasan dari kondisi ini, yaitu hormon progesteron yang melemaskan jaringan otot di tubuh, termasuk saluran pencernaan.

Hal ini membuat gas di dalam perut menumpuk, sehingga kerap kembung pada usia kehamilan 11 minggu.

Anda bisa mengurangi perut kembung saat hamil dengan membatasi konsumsi makanan yang tinggi gas. Misalnya. kacang-kacangan, makanan yang digoreng, dan soda.

Membatasi makanan-makanan ini penting agar perkembangan janin 11 minggu tidak terganggu.

Hal yang perlu diperhatikan pada usia 11 minggu kehamilan

Bagaimana bila ibu hamil tidak memiliki masalah sembelit seperti wanita hamil lainnya dan tubuhnya juga baik-baik saja? Itu mungkin hasil dari berolahraga sebelum atau pada awal kehamilan.

Olahraga selama hamil secara teratur yang dibarengi dengan makanan kaya serat dan minum banyak air akan membantu menyehatkan pencernaan Anda dan mengurangi risiko sembelit.

Anda bisa melakukan berbagai olahraga ringan mulai dari berjalan santai, berenang, hingga yoga.

Bila perlu, ikuti kelas olahraga khusus ibu hamil agar bisa mendapat panduan mengenai olahraga yang tepat.

Kunjungan ke dokter atau bidan pada usia 11 minggu kehamilan

usg saat hamil 4 bulan

Dalam beberapa minggu mendatang, dokter mungkin akan meminta Anda menjalani tes USG kandungan untuk memeriksa perkembangan janin.

Ini adalah pertama kalinya Anda dapat melihat Si Kecil lebih jelas. Tergantung pada hasil tes dokter, Anda bisa USG kapan saja dari pertengahan minggu 11 hingga minggu 20.

Saat USG pada minggu ke-20 Anda mungkin sudah dapat mengetahui jenis kelamin Si Kecil di dalam kandungan.

Tes yang mungkin dibutuhkan pada usia kehamilan 11 minggu

Pada tiga bulan pertama sampai kedua, Anda dapat melakukan tes plasenta. Ini adalah tes untuk menganalisis serta melihat kelainan kromosom dan genetik pada janin.

Tes biasanya dilakukan dengan biopsi atau pengambilan jaringan tubuh dari plasenta. Anda harus melakukan tes ini di rumah sakit atau klinik.

Cara menjaga kesehatan perkembangan janin pada usia 11 minggu kehamilan

Ada beberapa kondisi yang perlu ibu hamil pahami untuk menjaga kesehatan kehamilan pada masa ini. Berikut beberapa di antaranya.

1. Nyeri otot perut saat dan setelah seks

Pada usia 11 minggu kehamilan, Anda mungkin mengalami nyeri perut setelah berhubungan seks, tetapi jangan khawatir dulu.

Fenomena nyeri perut yang terkadang muncul bersama sakit punggung bawah merupakan fenomena umum dan tidak berbahaya selama kehamilan.

Jika Anda merasa sakit perut pada usia 11 minggu kehamilan, penyebabnya adalah aliran darah yang meningkat ke daerah panggul saat berhubungan seks yang diikuti oleh kontraksi rahim.

Jadi, sebaiknya berhati-hati agar perkembangan janin 11 minggu kehamilan tidak terganggu.

2. Hindari mengonsumsi aspirin

Anda tidak diperbolehkan untuk mengonsumsi aspirin selama kehamilan karena bisa mengganggu perkembangan janin 11 minggu kehamilan.

Dokter mungkin menyarankan menggunakan aspirin untuk mengurangi risiko komplikasi kehamilan.

Sebaiknya, konsultasikan dulu kepada dokter sebelum mengonsumsi obat apa pun agar tidak merusak perkembangan janin 11 minggu kehamilan.

Perkembangan janin kehamilan 11 minggu sudah dijelaskan lengkap. Lalu, seperti apa perkembangan janin di minggu ke-12?

[embed-health-tool-pregnancy-weight-gain]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

11 Weeks Pregnant: Symptoms, Tips, Baby Development. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://flo.health/pregnancy/week-by-week/11-weeks-pregnant

11 weeks pregnant? Read this NHS approved guide to your pregnancy. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://www.nhs.uk/start4life/pregnancy/week-by-week/1st-trimester/week-11/#anchor-tabs

11 weeks pregnant – all you need to know. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://www.tommys.org/pregnancy-information/im-pregnant/pregnancy-week-by-week/11-weeks-pregnant-whats-happening

Week 11. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://kidshealth.org/en/parents/week11.html

Fetal development: What happens during the 1st trimester?. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://www.mayoclinic.org/healthy-lifestyle/pregnancy-week-by-week/in-depth/prenatal-care/art-20045302

Pregnancy – week by week – Better Health Channel. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://www.betterhealth.vic.gov.au/health/healthyliving/pregnancy-week-by-week#week-1

Pregnancy at week 11. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://www.pregnancybirthbaby.org.au/pregnancy-at-week-11

Pregnancy week 11. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://www.nct.org.uk/pregnancy/your-pregnancy-week-week/first-trimester/pregnancy-week-11

Pregnancy Week 11. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://americanpregnancy.org/healthy-pregnancy/week-by-week/11-weeks-pregnant/

What Happens at 3 Months of Pregnancy? | 12 Weeks Pregnant. (2022). 4 July 2022, from https://www.plannedparenthood.org/learn/pregnancy/pregnancy-month-by-month/what-happens-third-month-pregnancy

You and your baby at 11 weeks pregnant. (2022). Retrieved 4 July 2022, from https://www.nhs.uk/pregnancy/week-by-week/1-to-12/11-weeks/

Versi Terbaru

20/07/2022

Ditulis oleh Novita Joseph

Ditinjau secara medis oleh dr. Amanda Rumondang Sp.OG

Diperbarui oleh: Angelin Putri Syah


Artikel Terkait

Perkembangan Janin di Usia Kehamilan 34 Minggu

Perkembangan Janin pada Usia Kehamilan 13 Minggu


Ditinjau secara medis oleh

dr. Amanda Rumondang Sp.OG

Kebidanan dan Kandungan · Brawijaya Hospital Duren Tiga


Ditulis oleh Novita Joseph · Tanggal diperbarui 20/07/2022

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan