🔥 Diskusi Menarik

Permasalahan miss v

Hallo dokter, saya mau tanya soal miss v kendur. Aneh merasa aneh karena sebelum saya haid saya tidak mengalami hal ini sebelumnya. Akan tetapi setelah haid gejala seperti miss v kendur tiba-tiba ada. Apakah ada solusinya dok?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
21
3
1

1 komentar

Hallo,

Terima kasih atas pertanyaanya.

Saat menstruasi, serviks akan sedikit terbuka untuk membiarkan darah menstruasi mengalir keluar, sehingga dengan kondisi tersebut kemungkinan terjadinya infeksi lebih tinggi jika hygienitasnya tidak terjaga.

Terkait vagina yang dirasakan kendur, ada yang dinamakan Sindrom vagina kendur yaitu kondisi di mana dinding, otot, serta jaringan vagina melemah. Vagina jadi tidak bisa berkontraksi seperti biasanya. Inilah yang membuat vagina terasa tidak rapat, jadi lebih longgar. Sindrom ini bukan penyakit, melainkan kondisi medis.Sindrom ini bisa dialami oleh siapa pun, terlepas dari usia seorang wanita. Akan tetapi, ada beberapa faktor risiko yang meningkatkan kemungkinan seseorang mengalami sindrom vagina kendur.


Faktor-faktor tersebut antara lain adalah:

-Sudah pernah menjalani proses persalinan normal (lewat vagina) selama berkali-kali

-Usia di atas 48 tahun

-Kelainan hormon turunan (genetik)

-Sudah pernah menjalani operasi panggul

-Perubahan berat badan yang drastis


Saran kami jangan ragu untuk memeriksakan diri ke dokter secara langsung jika dirasakan ada keluhan yang mengganggu dan tidak pernah dialami sebelumnya.

Semoga membantu ya.

Salam, dr. Syifa

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan