seperti ada lemak yang menutupi vagina.
kemarin saya dan pasangan mau coba hb dan mr p pasangan sedikit susah masuk ke miss v. setelah saya cek dengan cara memasukkan jari kedalam miss v saya merasakan seperti ada lemak yang menutupi lubang vagina tp tidak ada rasa sakit atau pun gatal diarea vagina hanya saja saya suka mengalami keputihan, itu kira kira apa ya? apakah ada yang mengalami hal yang sama?
Halo sobat sehat, terimakasih atas pertanyaannya.
Organ reproduksi wanita memiliki bagian luar dan bagian dalam.
Bagian luar disebut vulva. Sementara vagina sebenarnya adalah organ yang berada di bagian dalam yang tidak dapat terlihat secara langsung.
Vagina merupakan saluran yang menghubungkan antara vulva dengan rahim. Selain vagina, organ reproduksi bagian dalam lainnya meliputi: rahim, indung telur, dan tuba falopi.
Terdapat lubang vagina yang letaknya berdekatan dengan lubang saluran kencing. Tepat di antara uretra dan anus, terletak bukaan vagina. Bukaan ini disebut juga vestibule vagina. Ini adalah salah satu bagian penting dari anatomi vagina.
bagian vulva yang terlihat dari luar menutupi lubang vagina disebut dengan labium mayor dan labium minor.
Bukaan vagina menjadi jalur penetrasi selama hubungan seksual, tempat keluarnya darah saat menstruasi serta jalan lahir saat melahirkan.
Sistem reproduksi wanita bagian dalam Mulai dari vagina (otot polos penghubung lubang vagina ke rahim yang menjadi jalan lahir), rahim, tuba fallopi, dan indung telur.
Keputihan itu normal diproduksi setiap hari. Jika ada keputihan, setiap hari normalnya terdapat keputihan yang tidak gatal, tidak berbau menyengat, berwarna putih kekuningan.
apabila keputihan gatal, berbau menyengat, berubah warna maka perlu waspada gangguan di area tersebut.
Gumpalan lemak yang dimaksud ini juga tidak jelas seperti apa. jika tidak ada gangguan fungsi maka tidak masalah tapi jika dirasakan mengganggu, sebaiknya periksakan terlebih dahulu ke dokter spesialis kulit dan kelamin terdekat.
Terimakasih
saya juga mengalami ini sedari smp (mungkin dari lahir atau dari kapan) tapi sadarnya saat smp, kira kira ini bagaimana ya dok? apakah bahaya dan bisa menyebabkan sulit punya anak?
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Berdasarkan konteks yang Anda berikan, kemungkinan Anda mengalami kondisi yang disebut vaginismus. Vaginismus adalah kondisi di mana otot-otot di sekitar vagina menegang secara refleks, sehingga menyulitkan atau bahkan mencegah penetrasi. Gejala yang Anda alami, seperti kesulitan penetrasi, sensasi seperti ada lemak yang menutupi vagina, dan keputihan, bisa menjadi tanda dari vaginismus.:Penting untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis kandungan atau ahli terapi seks untuk mendapatkan diagnosis yang tepat dan perawatan yang sesuai. Terapi fisik, terapi psikologis, dan latihan relaksasi otot panggul bisa membantu mengatasi vaginismus. Jangan ragu untuk berbicara terbuka dengan pasangan Anda dan mencari bantuan profesional untuk menangani masalah ini.
Jika Anda merasa tidak nyaman atau mengalami ketidaknyamanan selama hubungan seksual, penting untuk segera berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan bantuan dan penanganan yang tepat. Semoga informasi ini membantu, dan jangan ragu untuk mencari bantuan medis lebih lanjut. Apakah Anda memiliki pertanyaan lain?
Related content