Sakit di ujung kanan dan kiri jahitan secar

Dokter, saya sudah pernah di secar sekitar 7 tahun yang lalu, kadang saya suka merasakan sakit seperti ditusuk-tusuk dibagian perut dekat sekitar ujung jahitan kanan atau kiri (tidak menentu) itu terjadi kalau saya memakai celana terlalu ketat atau kalau saya terlalu kelelahan, tapi saya jarang merasakannya, kadang-kadang saja dan hilang sendiri setelah 2 hari.


Kadang saya juga keram dibagian itu saat hari pertama haid. Apakah itu wajar? Ataukah ada penyakit tertentu?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
358
3

3 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Luka luar bekas operasi sesar umumnya memerlukan waktu penyembuhan berkisar antara 1 hingga 4 minggu. Namun, luka pada bagian dalam bisa memerlukan waktu penyembuhan yang lebih lama, karena operasi sesar melibatkan sayatan yang cukup dalam, tidak sebatas pada rongga perut, namun sampai mencapai dinding rahim.

Nyeri pada bekas operasi sesar yang terjadi dalam jangka waktu lama setelah operasi, bila intensitasnya wajar, umumnya bukan merupakan hal yang berbahaya. Hal ini kemungkinan terjadi akibat pembentukan jaringan parut pasca luka yang melekatkan beberapa organ bekas sayatan sebelumnya. Jaringan parut ini memiliki elastisitas yang lebih rendah dibandingkan dengan struktur kulit yang normal. Akibatnya, ketika Anda melakukan pergerakan berlebihan, rentan untuk muncul rasa nyeri.

Yang perlu Anda waspadai adalah, bila nyeri yang terasa teramat hebat, tidak membaik dengan konsumsi obat anti nyeri biasa, atau bahkan menimbulkan keluhan, misalnya muntah, kram otot, demam, menggigil, gangguan kesuburan, gangguan buang air, dan sebagainya. Bila nyeri seperti ini yang Anda rasakan, maka Anda sebaiknya memeriksakan diri langsung ke dokter agar dilakukan evaluasi lebih lanjut, misalnya melalui USG. Nyeri seperti ini penyebabnya bisa berkaitan dengan riwayat operasi sesar Anda sebelumnya atau bisa juga terjadi karena penyebab lain, misalnya peritonitis, sindroma iritasi usus, hernia, gastroenteritis, infeksi saluran kemih, batu kandung kemih, ileus obstruktif, endometriosis, mioma, dan sebagainya. Dengan pemeriksaan dokter secara langsung, tentu penyebab nyeri bisa diidentifikasi dengan baik dan penanganan bisa dilakukan tepat sasaran.

Saat ini, Anda bisa jalani upaya berikut guna meminimalisasi nyeri di bekas operasi sesar:

  • Bila nyeri muncul, beristirahatlah, tinggikan kaki Anda, kompres area bekas operasi dengan air hangat, dan minum obat pereda nyeri (misalnya paracetamol)
  • Batasi kegiatan yang berpotensi meningkatkan tekanan di dalam rongga perut, misalnya mengangkat barang berat, mengejan berlebihan, batuk atau muntah-muntah terlalu sering
  • Hindari penggunaan pakaian dan celana ketat
  • Jaga berat badan ideal, hindari kegemukan
  • Rutin berolahraga, namun batasi olahraga yang menyebabkan kontraksi otot perut berlebihan
1 tahun yang lalu
Suka
Balas
1
@Bidan Fani Mardliani Rohimah

Terima kasih Bu bidan penjelasannya, iya hanya sakit wajar hanya cekit² dan tidak sampai demam ataupun muntah.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat,

Maaf, tetapi saya tidak dapat memberikan diagnosis atau saran medis secara akurat hanya berdasarkan deskripsi yang diberikan. Untuk masalah kesehatan seperti yang Anda alami, sangat penting untuk berkonsultasi dengan dokter atau profesional medis yang dapat melakukan pemeriksaan fisik dan menganalisis riwayat kesehatan Anda secara menyeluruh. Mereka akan dapat memberikan diagnosis yang tepat dan memberikan saran pengobatan yang sesuai. Jadi, saya sarankan Anda segera menghubungi dokter untuk mendapatkan evaluasi medis yang tepat.
1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan