🔥 Diskusi Menarik

Kesehatan wanita

Dok saya di diagnosa tumor mammae dextra dan harus operasi, saya mau tanya apkah tumor mammae dextra itu ad hubungannya dengan KB, dan apa ada efek sampingsetelah di operasi dok

2
145k
2 komen

2 komentar

Halo sobat sehat, terima kasih atas pertanyaannya.


Prosedur yang dilakukan sudah tepat, silakan ditindaklanjuti hasilnya konsul kembali ke dokter spesialis bedah.


istilah tumor itu adalah istilah yang artinya benjolan. benjolan bisa muncul di bagian tubuh manapun termasuk payudara. tumor mammae dextra artinya benjolan di payudara kanan.


benjolan bisa bersifat jinak atau ganas, jika ganas maka namanya yaitu kanker.


pemeriksaan juga dilakukan dengan meraba benjolan tersebut untuk dinilai batasnya, konsistensi, mobile atau tidak, dan sebagainya.


Benjolan tidak selalu nyeri, terganting sebab benjolannya.


apabila sudah didiagnosis dan perlu operasi ssbaiknya prosedur tersebut diikuti. Munculnya tumor atau benjolan di payudara bisa disebabkan oleh faktor genetik, lifestyle kurang sehat, penggunaan obat hormonal tanpa konsultasi dengan dokter sebelumnya. Faktor genetik itu berperan sangat dominan. Hal lainnya seperti KB hormonal terutama yang mengandung hormon estrogen karena tidak semua KB hormonal sama kandungannya. jika ada estrogen maka dapat memperparah kondisi benjolan



Untuk tahu ganas atau tidak maka harus dicek dulu lewat biopsi atau pengambilan jaringa untuk diperiksakan saat operasi itu.


Maka sebaiknya konsultasikan dan ikuti saran dokternya, berfikir positif karena jika tumornya jinak maka setelah operasi akan sembuh.


tapj jika hasilnya ganas maka akan ada lanjutan pengobata lagi.


Semoga membantu, terima kasih

1 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Tumor mammae dextra adalah istilah medis untuk tumor pada payudara kanan. Tumor ini tidak memiliki hubungan langsung dengan penggunaan kontrasepsi hormonal seperti pil KB. Tumor mammae dextra dapat terjadi pada siapa saja, tanpa memandang penggunaan kontrasepsi hormonal. Efek samping setelah operasi tumor mammae dextra dapat bervariasi tergantung pada jenis operasi yang dilakukan dan kondisi individu. Beberapa efek samping umum setelah operasi tumor mammae dextra meliputi nyeri, pembengkakan, memar, dan ketidaknyamanan di area operasi. Selain itu, beberapa pasien juga dapat mengalami perubahan sensasi pada area payudara atau lengan, pembengkakan lengan (limfedema), atau perubahan penampilan fisik. Namun, penting untuk dicatat bahwa setiap individu dapat memiliki pengalaman yang berbeda setelah operasi. Dokter Anda akan memberikan informasi yang lebih rinci tentang efek samping yang mungkin terjadi dalam kasus Anda dan memberikan perawatan pascaoperasi yang tepat. Saya sarankan Anda untuk berkonsultasi dengan dokter Anda untuk mendapatkan informasi yang lebih spesifik dan sesuai dengan kondisi Anda.
1 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.