🔥 Diskusi Menarik

Kasih yuliana

Dok.anak saya umur 12 tahun mulai pertama haid.tapi setelah masuk pondok bulan pertama haid .bulan berikutnya sampe sekarang belum haid lagi.itu kenapa dok untuk anak remaja

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
3
1

1 komentar

Hallo Kasih,

Terima kasih atas pertanyaanya.

Siklus haid pada remaja sering tidak teratur, terutama pada tahun pertama setelah menarche, sekitar 80% remaja putri mengalami terlambat haid 1 sampai 2 minggu dan sekitar 7% remaja putri yang haidnya datang lebih cepat, disebabkan oleh ovulasi yang belum terjadi (Anovulatory cycles). Siklus menstruasi yang belum teratur dalam beberapa tahun ginekologi pertama masih dikatakan normal sebab regulasi hipothalamus-hipofisis-ovarium yang belum sepenuhnya matang.

Dibutuhkan waktu 2-3 tahun agar siklus menstruasi menjadi teratur. Jumlah penggantian pembalut dalam sehari biasa digunakan untuk menilai jumlah cairan/darah yang dikeluarkan.

Volume darah yang keluar pada umumnya berkisar 35ml. Semakin sering melakukan penggantian pembalut maka diperkirakan semakin banyak jumlah darah yang keluar selama masa menstruasi. Hal ini yang nantinya dapat memicu terjadinya anemia, jika tidak dilakukan penambahan suplai besi dari luar maupun konsumsi gizi seimbang, jadi yang paling penting juga adalah perhatikan nutrisi yang dikonsumsi anak.

Konsumsi buah, minuman atau vitamin C setelah makan agar penyerapan zat besi menjadi lebih baik.

Semoga informasi ini bermanfaat.

Salam, dr.Syifa

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan