Hallo Dok

Tapi saya minum EM kapsul baru 1 hari

Saya minum siang n MLM hari, tapi kenapa perut bagian bawah terasa nyeri ya, dok?

Dan sebelum saya minum EM kapsul saya juga sudah tespek untuk berjaga2 n hasilnya negatif.

Mohon penjelasanya🙏🙏

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
1535
3

3 komentar

Halo Sobat Sehat

Terima kasih atas pertanyaannya


Atas indikasi apa anda menggunakan produk tersebut?


Adanya keluhan nyeri perut setelah mengkonsumsi obat tanpa resep dokter bisa saja mengindikasikan adanya intoleransi dan timbulnya efek samping dari konsumsi obat yang tidak dikonsumsi sesuai indikasi.


Silakan dihentikan terlebih dahulu konsumsi obat tersebut dan kunjungi dokter terdekat untuk mendapatkan peresapan obat untuk mengatasi permasalahan Anda saat ini yaitu nyeri perutnya.


Dan bila anda mengalami permasalahan menstruasi maka Saran saya kunjungi dokter spesialis kandungan terdekat untuk dilakukan evaluasi hingga pemeriksaan dengan USG untuk memastikan Apakah terdapat permasalahan dari organ reproduksi Anda sehingga mengalami ketidaklancaran dalam menstruasi.


Jangan lupa untuk senantiasa menerapkan pola hidup sehat dengan berolahraga secara rutin, mengkonsumsi makanan real food dan menghindari junk food serta menghindari stress untuk selalu memperlancar haid dengan menjaga keseimbangan hormon kewanitaan anda.


Demikian semoga membantu...

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Terimakasih Dok atas penjelasanya , 🙏

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Saya bukan dokter, tetapi saya akan mencoba memberikan beberapa informasi yang mungkin berguna.:

Nyeri perut bagian bawah setelah mengonsumsi EM kapsul bisa disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satunya adalah efek samping dari obat tersebut. EM kapsul mengandung bahan aktif tertentu yang dapat mempengaruhi sistem pencernaan dan menyebabkan nyeri perut. Jika nyeri perut terjadi setelah mengonsumsi obat ini, sebaiknya Anda menghentikan penggunaannya dan berkonsultasi dengan dokter atau apoteker untuk mendapatkan saran lebih lanjut.

Selain itu, nyeri perut bagian bawah juga bisa disebabkan oleh faktor lain seperti gangguan pencernaan, infeksi saluran kemih, atau masalah pada organ reproduksi. Tes kehamilan negatif menunjukkan bahwa kemungkinan kehamilan tidak menjadi penyebab nyeri perut Anda.

Namun, untuk mendapatkan diagnosis yang akurat dan penanganan yang tepat, sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter. Dokter akan melakukan pemeriksaan fisik dan mungkin memerlukan tes tambahan untuk menentukan penyebab nyeri perut Anda.

Jika nyeri perut semakin parah, disertai dengan gejala lain seperti demam, muntah, atau perubahan buang air besar yang signifikan, segera cari bantuan medis darurat.

Semoga informasi ini membantu, tetapi ingatlah bahwa hanya dokter yang dapat memberikan diagnosis yang akurat berdasarkan pemeriksaan langsung. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut atau kekhawatiran, sebaiknya konsultasikan dengan dokter Anda.

1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan