🔥 Diskusi Menarik

Infeksi sudah belasan tahun

Dok mohon solusinya,sakit saya sudah belasan tahun tidak sembuh,apabila kelenjar getah bening saya bengkak dipangkal paha ,kaki saya yang seperti difoto keluar nanah dan seperti bisul apabila minum antibiotik nanah nya hilang tapi kurap nya masih,mohon pencerahannya dok bagaimana,sudah belasan tahun tidak hilang hilang dok,apa nama penyakit saya dok

Infeksi sudah belasan tahunInfeksi sudah belasan tahun
Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
17
1

1 komentar

Terima kasih Sobat Sehat atas pertanyaannya...


Luka yang terinfeksi dan tidak kunjung sembuh dalam waktu yang lama disebut luka kronis. Luka kronis dapat disebabkan oleh berbagai hal, termasuk infeksi, pola hidup tidak sehat, dan penyakit tertentu.


Penyebab luka kronis ada banyak antara lain:

  • Infeksi berulang, terutama pada luka terbuka
  • Penyakit diabetes, yang dapat mengganggu aliran darah dan suplai oksigen ke luka
  • Kurangnya asupan makanan bergizi, seperti protein, vitamin A, dan vitamin C
  • Gangguan suplai darah atau oksigen
  • Perawatan luka yang tidak tepat
  • Minum alkohol, yang dapat mengurangi energi dan kemampuan tubuh untuk menghasilkan energi
  • Kebiasaan merokok
  • Usia tua
  • Kekurangan hidrasi tubuh

Penanganan luka kronis bisa dilakukan dengan cara:

  • Bersihkan luka dengan larutan NaCl 0,9% menggunakan kassa steril
  • Keringkan luka dengan kassa steril
  • Oleskan obat oles antibiotik
  • Perban luka dan ganti perban setidaknya 2 kali sehari
  • Konsumsi obat yang diberikan dokter
  • Cukupi asupan nutrisi tinggi protein, seperti putih telur dan ikan gabus
  • Kontrol kadar gula darah secara Russian


Dengan kondisi yang Anda sampaikan di atas, apakah Anda sudah mengunjungi dokter spesialis kulit? Jika belum saya sarankan Anda untuk segera mengunjungi dokter spesialis kulit untuk mendapatkan keputusan terapi yang tepat.


Demikian semoga membantuu.

17 jam yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.