gatal gatal bentol kecil kecil di kaki

Dok saya mau tanya ini knp ya ada bentol kecil tp banyak dan gatal sekali di garuk malah numbuhh bentol kecil lagi kira kira ini kenapa ya dok?

 gatal gatal bentol kecil kecil di kaki gatal gatal bentol kecil kecil di kaki
Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
6508
1
3

3 komentar

Hallo ka feby, apakah kondisi ini sudah sembuh? Kalau boleh tau bagaimana bisa sembuh dan durasi sakit brp lama sampai sembuh? Makasih ha

2 bulan yang lalu
Suka
Balas

Dok saya gatal seperti ini juga sudah hampir 1 bulan dan suka kambuh dok, gmn ya dok

9 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat,

Terimakasih atas pertanyaannya.


Bentol kecil yang muncul dan sangat gatal bisa disebabkan oleh berbagai faktor, dan untuk memahami penyebab pastinya, disarankan untuk berkonsultasi dan periksa langsung ke dokter ya.

Beberapa kemungkinan penyebab termasuk:

  1. Alergi atau Reaksi Kulit: Paparan terhadap bahan tertentu, seperti deterjen, krim, sabun, atau bahan pakaian tertentu, bisa menyebabkan reaksi alergi atau iritasi pada kulit.
  2. Gigitan Serangga: Gigitan serangga seperti nyamuk atau kutu bisa menyebabkan bentol gatal.
  3. Eksim atau Dermatitis: Gangguan kulit seperti eksim atau dermatitis dapat menyebabkan kulit menjadi gatal dan berkembang menjadi bentol kecil.


Ini hanyalah beberapa kemungkinan penyebab, dan diagnosis yang akurat memerlukan evaluasi langsung oleh dokter. Jika gejala berlanjut atau memburuk, sebaiknya segera berkonsultasi dengan dokter untuk pemeriksaan lebih lanjut. Dokter akan dapat memberikan diagnosis yang lebih akurat dan saran perawatan yang sesuai dengan kondisi kulit Anda.


Semoga membantu.

Salam, dr. Syifa.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.