Hallo dok
Mau tanya aku udah 1bln gatal kya yg di fto,ber air,gatal.kemarin sebagian ada yg
... Lihat Lainnya🔥 Diskusi Menarik
dok ini knapa yha kalo udara panas atau terkena panas pasti menonjol dan gatal mohon solusinya dan harus pke salep apa
1 komentar
Terbaru
Anda sekarang bisa mulai memposting cerita dan komentar.
Dapatkan saran dari dokter, pakar, dan duta komunitas.
Bagikan pengalaman Anda dengan orang lain yang mungkin membutuhkan.
Terus aktif dan jadilah Duta Komunitas dengan mengumpulkan poin
Hallo Sobat Sehat.
Terimakasih atas pertanyaannya.
Meski jarang terdengar, alergi panas dapat dialami oleh siapa saja. Alergi ini terjadi saat suhu tubuh mengalami peningkatan dan penderitanya akan merasakan gatal hingga muncul ruam kulit.
Ruam yang muncul bisa berupa bentol-bentol kecil seperti gigitan nyamuk atau lebih besar. Biasanya, bentol tersebut akan berangsur hilang dalam waktu 2–4 jam, tetapi ada juga yang bertahan hingga seharian.
Selain ruam pada kulit, gejala lain yang lebih berat mungkin saja muncul, misalnya sakit kepala, perubahan tekanan darah, jantung berdebar, hingga sesak napas.
Gejala alergi panas dapat hilang dengan sendirinya saat suhu tubuh sudah turun atau dingin. Namun, untuk meredakan rasa tidak nyaman seperti gatal, perih, dan peradangan kulit, Anda dapat berkonsultasi ke dokter secara langsung untuk diperiksakan ya, apakah kondisi yang Anda alami adalah benar merupakan ruam alergi. Dokter akan memberikan obat, seperti krim atau losion calamine, obat antihistamin, dan kortikosteroid.
Jika mengalami gejala alergi panas seperti di atas, Anda dianjurkan untuk berkonsultasi dengan dokter guna mendapatkan penanganan yang tepat.
Semoga membantu.
Salam, dr. Syifa.