🔥 Diskusi Menarik

Usia kandungan

Hallo dok... Saya tgl 18 april usg dan menunjukan usia janin baru 6 minggu... Tadi tgl 20 septmber usg lagi sudah 32-33 minggu.. Menurut hitungan saya kan baru 29 minggu.. Atau karna janin nya yg besar yah dok??

2
159k
1 komen

1 komentar

Hallo Ulvi Fhitriany, terima kasih atas pertanyaan nya.

Usia janin yang lebih besar daripada usia kehamilan dapat dilihat dari berat janin yang lebih besar daripada normal. Hal ini juga dapat terjadi karena faktor genetik (orangtua bayi mempunyai badan yang besar). Selain itu, juga dapat dihubungkan dengan jumlah kenaikan berat badan ibu selama kehamilan. Janin yang besar juga dapat disebabkan oleh penyakit diabetes gestasional yang diderita ibu selama kehamilan.

Diabetes selama kehamilan dapat menyebabkan jumlah gula darah ibu yang dialirkan ke janin meningkat. Kemudian, tubuh janin membuat lebih banyak insulin sebagai respon tubuhnya. Akibatnya, tambahan aliran gula dari ibu dan produksi insulin dalam tubuh janin dapat menyebabkan janin tumbuh lebih besar dan lebih banyak menyimpan lemak. Sehingga, janin terlihat lebih besar daripada yang seharusnya di usia kehamilan tersebut.

(https://hellosehat.com/kehamilan/kandungan/prenatal/beda-usia-kehamilan-dengan-usia-janin/?amp=1)

Hasil USG bila lebih besar dari hpht biasa nya karena berat badan janin yang besar.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.