🔥 Diskusi Menarik

Ukuran janin

Selamat malam, saya ingin bertanya. Jika ukuran janin saya tidak sesuai dengan usia kehamilan saya yg 6 minggu, kemungkinan apa yang terjadi. Terimakasih

24
5
2 komen

2 komentar

Dok mau tanya aku lagi hamil tapi di vagina kayak ad benjolan itu bahaya gk dok

2 tahun yang lalu
Suka
Balas

Halo Nabillaahdayani, terima kasih atas pertanyannya.


Usia kehamilan menandakan pertumbuhan dan perkembangan janin yang sedang berjalan. Semakin bertambah usia kehamilan maka semakin bertambah pula tumbuh kembang janin dalam kandungan.


Apabila ada ketidaksesuaian antara tumbuh kembang janin dan usia kehamilan, maka perlu dievaluasi kembali,, karena hal tersebut dapat menandakan kondisi seperti hamil anggur atau mola hidatidosa (pasien menunjukkan gejala hamil dan positif testpack namun yang berkembang dalam rahim adalah pertumbuhan jaringan tidak normal khas tumor atau kista, bukan bukan janin. Itu kenapa kondisi ini juga akrab disebut sebagai “kehamilan palsu".


kondisi lainnya dimana usia kehamilan tidak sesuai dengan perkebambangan yaitu blighted ovum (janin tidak berkembang) atau hamil kosong adalah kondisi yang muncul ketika sel telur yang dibuahi menempel di dinding rahim, tetapi tidak berkembang menjadi embrio.


Untuk memastikannya perlu kontrol USG kandungan dengan dokter spesialis kandungan dan diskusikan mengenai kondisi janin tersebut serta penanganan yang tepat.


Semoga membantu, terima kasih.

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan