🔥 Diskusi Menarik

Sulit organisme

Dok saya mau tanya apa sulit organisme itu bisa berpengaruh sulit nya kehamilan

0
162k
3 komen

3 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Sulit orgasme pada wanita tidak menyebabkan penurunan kesuburan atau menyebabkan sulit menjadi hamil asalkan cairan sperma tetap dapat masuk ke dalam rahim. Namun dengan catatan tidak ada gangguan kesuburan baik pada pria maupun wanita. Agar Anda lebih terangsang saat berhubungan, Anda dan suami Anda dapat meningkatkan kualitas dan durasi lamanya foreplay (pemanasan) dengan cara saling mencium, menyentuh, dan membelai, tidak perlu terburu-buru untuk melakukan penetrasi penis ke dalam vagina, dengan pemanasan yang berkualitas maka wanita dapat lebih mudah terangsang dan mencapai keadaan orgasme. Untuk mengetahui kesuburan pada pria dan wanita, diperlukan pemeriksaan kesuburan, antara lain:

  • Pada pria dengan analisa sperma.
  • Pada wanita, dengan pemeriksaan USG untuk melihat rahim dan indung telur, HSG (histerosalpingografi) untuk melihat apakah adanya sumbatan pada saluran indung telur.


5 bulan yang lalu
Suka
Balas

Apakah penyebab sulit nya organisme karena saya bahkan tidak pernah merasakan organisme saat Hb dok

5 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat,

Maaf, tetapi pertanyaan Anda tidak jelas. Apa yang dimaksud dengan "sulit organisme"? Jika Anda merujuk pada kesulitan dalam fungsi organisme atau sistem tubuh, maka sulit organisme itu sendiri tidak secara langsung berpengaruh pada kesulitan kehamilan. Namun, ada beberapa kondisi kesehatan yang dapat mempengaruhi kesuburan dan membuat kehamilan menjadi sulit, seperti gangguan hormonal, gangguan pada organ reproduksi, atau masalah pada sperma atau sel telur. Jika Anda memiliki masalah kesuburan atau kesulitan hamil, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter spesialis kandungan atau ahli kesuburan. Mereka dapat melakukan pemeriksaan dan memberikan penanganan yang sesuai untuk membantu meningkatkan peluang kehamilan.
5 bulan yang lalu
Suka
masukan
1
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.