Sharing
Selamat siang rekan2 semua, izin bertanya dok. Tgl 31juli tepat 6 hari sebelum pasangan saya haid, saya dgn pasangan melakukan hubungan dengan menggunakan pengaman (kondom) ketika hendak lanjut yang kedua saya pun tetap menggunakan kondom, namun ketika dipertengahan jalan ada yang janggal yakni kondomnya tertinggal di alat kelamin wanita, sontak kita panik dan akhirnya bisa di keluarkan dengan kondisi kondom masih utuh tidak robek, lalu ketika saya melihat kondomnya ada sedikit cairan putih seperti sperma, namun saya belum merasakan ejakulasi. Yang saya ingin tanyakan apakah case ini dapat menyebabkan hamil? Apabila iya kira2 kemungkinannya brp persen? Terimakasih sebelumnya
Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.
sebelum ejakulasi (pengeluaran sperma dan semen), kebanyakan pria akan mengalami keluarnya cairan pra ejakulasi, yang keluarnya tidak selalu terjadi secara disadari. Apabila berdekatan dengan waktu keluarnya cairan pra ejakulasi tersebut Anda habis melakukan ejakulasi, baik ejakulasi saat hubungan seksual ataupun saat masturbasi, maka potensi cairan pra ejakluasi ini mengandung sperma akan lebih besar. Dan, perlu Anda ketahui, hanya dibutuhkan 1 sel sperma saja untuk bisa membuahi sel telur dan menyebabkan kehamilan. Karenanya, meski hanya ada 1 sel sperma yang bisa bertahan hidup di cairan pre ejakulasi tersebut, Anda tetap berpotensi menyebabkan pasangan Anda hamil jika tidak menggunakan pengaman (misalnya kondom) saat berhubungan seksual. Sebab, meski kecil kemungkinannya, bisa saja sel sperma yang keluar sangat dekat dengan vagina (misalnya di bibir vagina) dapat masuk ke dalam vagina lalu membuahi sel telur.
Jika kondom tertinggal di dalam dan aca cairan pra ejakulasi kemungkinan kehamilan bisa saja terjadi namun kemungkinan nya sangat kecil.
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Berdasarkan informasi yang Anda berikan, ada kemungkinan kecil untuk hamil dalam situasi tersebut. Meskipun kondom tertinggal di dalam vagina, kondom masih utuh dan tidak robek. Namun, tidak ada metode kontrasepsi yang 100% efektif, termasuk penggunaan kondom. Ada kemungkinan kecil bahwa ada sedikit cairan pre-ejakulasi yang mengandung sperma yang dapat menyebabkan kehamilan.:Namun, kemungkinan hamil dalam situasi ini sangat rendah. Untuk memastikan, disarankan untuk melakukan tes kehamilan setelah beberapa minggu atau berkonsultasi dengan dokter kandungan untuk evaluasi lebih lanjut.
Penting untuk diingat bahwa penggunaan kondom dengan benar dan penuh kehati-hatian adalah cara yang efektif untuk mencegah kehamilan dan melindungi diri dari penyakit menular seksual. Jika Anda memiliki kekhawatiran lebih lanjut atau ingin mendapatkan informasi lebih lanjut, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter kandungan.
Related content