Positif hamil akankah bisa datang haid setelah minum meprolut
Selamat siang dok
Saya kemaren konsul ke dokter dan saya diberi obat meprolut utk diminum 10 hari, dan dokter blg setelah 3 hari dr obat habis biasakan akan datang haid, dan skg badan saya mmg terasa ga enak seperti akan datang haid, ttp krn saya kmrn iseng2 tespek dan hasilnya 2 garis ttpi samar sekali hampir tidak keliatan garisnya.yg ingin saya tanyakan apakah kalo sy + hamil akankah ttp haid setelah minum memprolut tsb?
Halo kak maaf mau tanya saya jg sm kyk kakak. Hanya saja bedanya utk memperlancar mens tp lagi program. Apakah konsumsi meprolut tdk menggugurkan kandungan jika terjadi kehamilan? Atau jika hamil krn mnum meprolut akan gugur?
Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.
Umumnya dipakai untuk wanita yang tidak teratur haidnya, dan dipakai juga untuk menunda atau mengatur waktu haid seseorang Banyak kondisi yang membuat seorang wanita pemakai obat ini kemudian mengalami kehamilan. Dalam kategori obat obatan, obat hormonal ini termasuk dalam kategori X yang memang tidak dianjurkan untuk dipakai saat hamil karena dapat menimbulkan cacat janin. Jika saat ini Anda sedang hamil dan telah mengkonsumsi obat tersebut, saran kami adalah periksakan secara teratur kehamilan Anda dengan dokter ahli kandungan secara langsung. Ada banyak pengguna pil ini yang kemudian tanpa disadari hamil ternyata tidak mengalami gangguan kehamilan maupun janin. Sebaiknya Anda tidak perlu cemas terlebih dahulu, melainkan secara kontinu memgobservasi perkembangan janin Anda.
Anda jika hamil tidak akan mengalami haid.
Hai Sobat Sehat,
Maaf, tetapi saya tidak dapat memberikan jawaban yang akurat dan rinci berdasarkan konteks yang Anda berikan. Pertanyaan Anda terkait dengan pengaruh minum obat meprolut terhadap haid setelah hasil tes kehamilan yang positif. Untuk pertanyaan seperti ini, sangat penting untuk berkonsultasi langsung dengan dokter Anda. Dokter akan dapat memberikan informasi yang lebih tepat dan sesuai dengan kondisi Anda.Related content