Permisi dok mau nanya jadi saya melakukan hubungan intim dengan pasangan saya tanggal 13 bulan ini dok,saya tidak sampai keluar dok,apakah besar ke
... Lihat LainnyaKeguguran
Dokter...jika kita pernah keguguran lebih dr satu kali...apakah untuk kehamilan berikuty pun sama? Kemudian ketika kehamilan selanjuty supaya aman harus bagaimn y doktter.mohon pencerahannya.trimaksh
1 komentar
Terbaru
Halo Oktavia, terima kasih atas pertanyaannya
Keguguran atau abortus ialah hilangnya janin dalam kandungan yang terjadi tiba-tiba sebelum berusia 20 minggu. Penyebabnya beragam. Tidak seluruhnya diketahui pasti dan bukan juga selalu kesalahan ibu.
Salah satu penyebab yaitu kelainan kromosom janin sehingga janin tidak mampu berkembang dan bertahan, masalah plasenta, infeksi virus atau bakteri dan dipicu oleh usia ibu (terlalu tua atau terlalu muda), paparan polusi terutama asap rokok, atau masalah kesehatan ibu seperti diabetes, hipertensi dan sebagainya.
Kehamilan yang sehat adalah harapan setiap orang terutama wanita. Keguguran tidak selalu berulang. Apabila keguguran terjadi berulang disebut dengan abortus habitualis yang penyebabnya harus dicari tahu dengan benar.
Setelah keguguran dan menjalani operasi kuretase, maka berikan jeda agar rahim dapat pulih kembali yaitu 2-3 periode menstruasi kembali. setelah secara fisik dan mental ibu sudah pulih, maka dapat kembali merencanakan kehamilan.
Beberapa hal yang wajib diperhatikan dalam menjaga kehamilan agar tetap sehat, antara lain:
Selalu berdoa dan berikhtiar. Semoga membantu, terima kasih