Dok saya mau tanya. Saya hb tgl 17 november h+1 setelah haid. Tanpa pengaman. Dan saya keluarkan di luar. Smpai saat ini istri saya belum haid.. pe
... Lihat LainnyaJantung berdebar saat hamil
Dok saya mau tanya , saya hamil 14 minggu jantung saya hampir setiap hari berdebar itu kenapa ya dok? Detaknya terasa sekali
1 komentar
Terbaru
terima kasih bu Rahmi atas pertanyaanya, saya dr. fenti coba menjawab ya bu.
Jadi pertanyaannya jantung berdebar-debar pada usia kandungan 14 minggu dan detaknya terasa sekali ya.
Sebenarnya pada normalnya detak jantung kita tidak sampai terasa berdetak sekali, jika memang hal ini terjadi pertama-tama sebaiknya ibu beristirahat, dengarkan dan rasakan detak jantungnya, perhatikan jam lalu hitung berapa kali berdetak dalam satu menit normalnya pada orang dewasa 60-120 x berdetak dalam semenit.
Selanjutnya ibu perlu merasakan apakah berdetak teratur atau tidak teratur, jika tidak teratur biasanya kecepatan detak berubah-ubah kadang menjadi cepat kadang melambat.
jika setelah ibu rasakan kecepatan detaknya lebih dari 120 per menit atau detak jantung tidak teratur maka perlu diperiksakan kepada dokter secara langsung agar dapat didengarkan suara jantungnya dan terutama agar dapat dilakukan pemeriksaan EKG yaitu alat perekam kerja listrik jantung, dengan alat ini biasanya akan diketahui penyebab yang ibu rasakan.
Pada ibu hamil normalnya tekanan darah bisa meningkat dari biasanya namun untuk frekuensi detak jantung harusnya tetap dalam keadaan normal. Maka baiknya perlu diperiksakan ke dokter ya bu. Munculnya detak jantung yang frekuensinya berlebih atau detakan yang tidak teratur disebabkan oleh beberapa hal kemungkinan : bisa infeksi, gangguan irama jantung, atau kelainan lain pada jantung yang belum bisa dipastikan sebelum dilakukan pemeriksaan oleh dokter.
untuk mengetahui detak jantung lebih jauh bisa baca artikel ini https://hellosehat.com/jantung/detak-jantung-normal/
Semoga bermanfaat ya bu Rahmi. Terima kasih
hellosehat.com