HPL sudah dekat tapi janin masih anteng-anteng aja
Malam bun, HPL sudah dekat tapi janin kok masih anteng-anteng aja ya? Apa yang harus saya lakukan? Untuk merangsang janin agar tanfa-tanda lahiran itu muncul?
Mohon info dan pengalamannya bunda,
Terimakasih
Halo Ummul Khoiroh, terimakasih atas pertanyaannya.
HPL atau hari perkiraan lahir adalah momen yang dinantikan oleh setiap orang tua, sekitar 37-40 minggu lamanya menantikan kelahiran bayi.
HPL atau due date merupakan sebuah perkiraan, bisa tepat waktu, maju atau mundur.
Tanda hpl sudah dekat antara lain:
- posisi bayi berubah, apabila presentasi kepala maka kepala mulai masuk panggul
- leher rahim mulai terbuka kemudian akan semakin menipis menandakan pembukaan yang diukur dengan jari
- keluar cairan seperri keputihan
- keram perut dan nyeri punggung semakin parah
Gerak bayi yang aktif menandakan bayi dalam kondisi hidup, dan semakin dekat HPL maka tanda-tanda disebut diatas akan semakin dirasakan ibu.
Apabila belum juga dirasakan bahkan hingga lewat HPL maka sebaiknya: USG ulang ke dokter spesialis kandungan dilakukan pemeriksaan kandungan ulang karena akan berbahaya jika janin terlalu lama dibiarkan di dalam sedangkan sudah waktunya lahir, bahayanya yaitu air ketuban dapat meracuni bayi yang terlalu terlambat dilahirkan.
Maka sebaiknya segera ke doktee spesialis kandungan terdekat
Semoga membantu, terimakasih