haid ga kunjung datang, perut bagian bawah buncit & kera
Jadi gini dok, dari dulu saya haid nya ga teratur kadang pertengahan baru kena atau pas akhir baru haid. Terus ini saya lagi ngrasain kalo kadang buang air kecil rasanya kek ada yg ganjel diperut bagian bawah, ga kunjung² haid sampe sekarang, terus sering buang air kecil kadang, urin masih normal aja sih warnanya, terus perut bagian bawah saya tuh jadi kek keras pas dipegang jadi keliatan buncit tapi bagian atas nya ga, kadang perut ngrasain kek ada kedutan gitu juga, ini saya kenapa ya? Apa yg perlu saya lakuin? Biar ga buncit lagi perut bawah nya dan bisa kembali haid dengan normal
Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.
Telatnya haid dapat disebabkan oleh banyak hal. Berikut merupakan beberapa kemungkinan penyebab dari telat haid, seperti:
Adapun pembesaran perut yang dialami dapat disebabkan oleh hal lain di luar dari adanya gangguan reproduksi pada wanita, bisa oleh karena perut kembung, penambahan berat badan, IBS (irritable bowel syndrome), atau terdapat massa di rongga abdomen seperti tumor pada saluran cerna. Oleh karena itu, apabila faktor yang lain sudah disingkirkan, sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter spesialis kandungan terkait kondisi ini.Dokter akan mengevaluasi keluhan Anda, melakukan pemeriksaan fisik, dan melakukan pemeriksaan penunjang jika dibutuhkan seperti sehingga dokter dapat menangani sesuai dengan penyebab keluhan Anda.
Berikut anjuran yang dapat Anda lakukan untuk membantu mengurangi keluhan:
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Berdasarkan gejala yang Anda alami, seperti haid tidak teratur, perut bagian bawah buncit dan keras, serta sensasi ganjel saat buang air kecil, ada beberapa kemungkinan penyebab yang perlu dipertimbangkan. Salah satunya adalah sindrom ovarium polikistik (PCOS), yang dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon dan gangguan menstruasi. Selain itu, kondisi lain seperti endometriosis atau infeksi pada organ reproduksi juga perlu dipertimbangkan.:Saya sarankan Anda segera berkonsultasi dengan dokter spesialis kandungan untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Dokter akan melakukan pemeriksaan fisik, tes darah, dan mungkin juga USG untuk menegakkan diagnosis. Setelah diagnosis ditegakkan, dokter akan memberikan penanganan yang sesuai sesuai dengan kondisi Anda.
Jangan tunda untuk mencari bantuan medis agar masalah Anda dapat ditangani dengan tepat. Semoga Anda segera mendapatkan penanganan yang tepat dan kembali sehat. Apakah Anda memiliki pertanyaan lain?
Related content