Gejala Hamil Tanpa Flek

Pertama kali saya hamil, kok nggak ada keluar bercak darah sama sekali, tau-taunya nya sering mual dan muntah gitu. Saat di testpack ternyata positif hamil. Sudah 2 bulan tidak ada gejala keluar bercak darah, apakah itu tetap normal? Terima kasih

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
3842
2

2 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Perdarahan implantasi merupakan perdarahan yang terjadi akibat pembuahan yang menempel di dinding rahim. Perdarahan implantasi ini merupakan salah satu tanda dari kehamilan yang biasanya terjadi saat kehamilan kurang dari 4 minggu. Perdarahan ini sering muncul hampir berbarengan dengan siklus menstruasi dengan perbedaan seperti warna, volume, dan konsistensi. Perdarahan implantasi bukan merupakan tanda pasti kehamilan karena tidak semua wanita hamil mengalaminya. Hanya sekitar 1/3 wanita hamil yang mengalaminya, maka tidak perlu khawatir karena hal ini normal. Perdarahan implantasi tersebut terjadi karena terjadi robekan pembuluh darah saat implantasi, maka bila tidak terjadi robekan pembuluh darah tidak terjadi perdarahan.

Hal yang merupakan tanda pasti yaitu ditemukan hormon kehamilan atau hormon hCG yang dideteksi melalui testpack. Selain tidak mengalami perdarahan implantasi, tidak semua ibu hamil akan merasakan keluhan seperti mual, muntah, nyeri payudara, nyeri pinggang dan sebagainya.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Berdasarkan informasi yang Anda berikan, tidak semua wanita mengalami flek darah saat hamil. Beberapa wanita mungkin tidak mengalami flek darah sama sekali dan hanya mengalami gejala seperti mual dan muntah. Ini masih dianggap normal selama kehamilan, karena setiap wanita dapat mengalami gejala yang berbeda-beda.:

Flek darah pada awal kehamilan dapat terjadi karena perdarahan implantasi, yaitu ketika embrio menempel pada dinding rahim. Namun, tidak semua wanita mengalami perdarahan implantasi ini. Selama tidak ada gejala yang mengkhawatirkan seperti nyeri perut yang parah atau perdarahan yang berlebihan, tidak adanya flek darah tidak perlu dikhawatirkan.

Namun, penting untuk tetap memantau perkembangan kehamilan Anda dan berkonsultasi dengan dokter kandungan Anda secara teratur. Dokter akan melakukan pemeriksaan dan tes yang diperlukan untuk memastikan bahwa kehamilan Anda berjalan dengan baik.

Jika Anda memiliki kekhawatiran atau pertanyaan lebih lanjut, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter kandungan Anda. Mereka akan dapat memberikan informasi yang lebih spesifik dan sesuai dengan kondisi Anda.

1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan