🔥 Diskusi Menarik

Flek coklat diawal kehamilan

Mau tanya dok...saya sedang hamil 5 Minggu tp hampir satu Minggu ini keluar flek kecoklatan tp tdk dalam jumlah banyak .dan tidak disertai nyeri/kram perut. .tp saya khawatir apakah ini berbahaya buat kehamilan saya dok,mengingat usia kandungan saya masih sangat muda?
Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
2
5
4

4 komentar

Halo Kein Aghanail, terimakasih atas pertanyaannya, Trimester pertama kehamilan adalah fase awal kehamilan hingga usia kehamilan 12 minggu dimana mulai terjadi perlekatan bakal janin hingga pembentukan organ yang amat Penting untuk kelangsungan hidup janin selanjutnya. seringkali flek kecokelatan dikeluhkan oleh ibu hamil di trimester pertama. Flek kecokelatan yang terjadi dapat dikategorikan berbahaya dan tidak, tergantung dengan ada tidaknya gejala lainnya seperri nyeri perut, keram perut, atau disertai pendarahan yang banyak yang bisa menjadi tanda awal abortus atau keguguran. Flek kecokelatan tidak berbahaya apabila tidak disertai gejala lain yang disebutkan diatas jumlahnya sedikit serta tidak terjadi lama. keluarnya flek cokelat bisa menandakan terjadi perlekatan awal bakal janin di dinding rahim, saat melekat itulah ditandai dengan keluarnya flek. Meskipun demikian, lakukanlah tips dibawah ini jika didapatkan flek: - bedrest atau istirahat total dengan tetap memperhatikan kondisi tubuh dan gejala penyerta lain (pusing, nyeri perut, lemas dan sebagainya) - makan minum bergizi, hindari minuman bersoda, hindari makanan setengah matang - pastikan keamanan janin dengan melakukan USG ke dokter spesialis kandungan terdekat semoga membantu, terimakasih
3 tahun yang lalu
Suka
Balas
Bener nih, flek cokelat begini bikin bumil galau banget sih, waktu itu sempat searching2 di google katanya ini bisa jadi ini nggak bahaya dan banyak terjadi pada ibu hamil di awal kehamilan. Tapi bisa jadi bahaya.
3 tahun yang lalu
Suka
Balas

Alhamdulillah Bun..sudah cek ke dokter awal bulan Oktober.. sdh memasuki 7 Minggu..di USG sudah ada kantongnya+ukuran sudah sesuai....tp msh kahawtir krna janinnya belum kelihatan..dokter bilangnya biasane kl 10minggu janin akan kelihatan..ini masih ketar-ketir nunggu jadwal USG lagi

3 tahun yang lalu
Suka
Balas
Tpi gmnh SMA aku yg hamil pertama udh masuk sesi 6 Minggu tpi tidak ada tanda" keluar flek aph itu normal?
3 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan