🔥 Diskusi Menarik

Apakah Pil Kb Diane Dapat Mengatasi Flek Hitam Pada Wajah

Dok, saya mau bertanya mengenai pil kb diane untuk flek hitam di wajah, Apakah benar pil kb diane bisa mebuat wajah putih bersih bebas dari flek hitam? mohon penjelasanya dok. Terimakasih.


Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
2057
1
1

1 komentar

Hallo Yuliana pratiwi, terima kasih atas pertanyaan nya.

Pil KB Diane adalah obat yang mengandung oestrogen sekaligus anti-androgen, sehingga berfungsi untuk mencegah kehamilan pada wanita.

Pil KB Diane digunakan sebagai obat kontrasepsi oral dengan kandungan hormon yang membantu mencegah terjadinya kehamilan dengan tingkat keberhasilan tinggi asalkan sesuai dengan saran penggunaan. Obat ini juga dapat digunakan sebagai terapi untuk mengobati jerawat yang timbul pada wanita akibat mengonsumsi pil KB, atau sebagai pengganti jenis pil KB lainnya yang menimbulkan efek samping jerawat.

Perhatikan hal-hal berikut selama menggunakan pil KB Diane:

  • Selalu sampaikan pada dokter atau apoteker jika memiliki riwayat hipersensitivitas atau alergi terhadap kandungan Pil KB Diane atau jenis obat kontrasepsi lainnya;
  • Wanita yang merokok tidak disarankan menggunakan Pil KB Diane, karena dapat meningkatkan risiko efek samping serius pada sistem kardiovaskular;
  • Konsultasikan dengan dokter jika ingin menggunakan Pil KB Diane namun memiliki riwayat, migrain, pembekuan darah, stroke, kelainan pada mata, tekanan darah tinggi, diabetes, kegemukan, asma, kolesterol tinggi, riwayat kejang, depresi, masalah pada ginjal dan hati, serta memiliki riwayat pendarahan vagina abnormal;
  • Obat ini mungkin menyebabkan flek hitam pada wajah atau disebut malesma, kondisi ini dapat diperparah jika kulit wajah sering terkena sinar matahari langsung. Hindari terpapar sinar matahari langsung atau gunakan sun block di wajah selama menggunakan Pil KB Diane ini;

Setiap orang akan berbeda beda dalam efek samping.




2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan