Bersihkan area vagina dengan baik sebelum ganti pembalut. Saat haid, darah bisa masuk ke ruang-ruang kecil di sekitar area vagina, sehingga penting bagi Anda untuk membersihkan vagina dan labia. Juga, bersihkan area perineum, yaitu area sekitar vagina dan anus.
Satu lagi, jangan salah langkah dalam membersihkan vagina. Anda harus membersihkan vagina dengan arah dari vagina ke anus, jangan sebaliknya. Membersihkan dengan arah dari anus ke vagina memungkinkan bakteri dari anus bisa masuk ke dalam vagina dan uretra. Sehingga, hal ini bisa saja menyebabkan infeksi.
Waspada dengan ruam pada kulit
Ruam bisa terjadi saat Anda menstruasi, terutama jika aliran darah sedang deras. Hal ini bisa terjadi karena pembalut sudah banyak menampung darah, sudah lama dipakai, dan menimbulkan gesekan dengan paha.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar