Selain itu, mengukur besarnya pinggang lebih mudah dan sederhana jika dibandingkan dengan menghitung indeks massa tubuh yang memiliki rumusnya sendiri.
Bagaimana cara mengetahui risiko penyakit kronis dengan perbandingan lingkar pinggang dengan tinggi badan?
Untuk mengetahui seberapa tinggi risiko penyakit kronis yang Anda miliki, yang perlu Anda lakukan adalah mengukur lingkar pinggang Anda dengan menggunakan meteran kain. Setelah mengetahui nilai lingkar pinggang Anda, bandingkan dengan tinggi badan Anda saat ini. Apakah nilai lingkar pinggang Anda lebih besar dibandingkan dengan tinggi badan? Ataukah lebih kecil?
Para ahli menyatakan bahwa seseorang yang dianggap sehat dan memiliki risiko yang kecil untuk terkena penyakit diabetes, stroke, penyakit jantung, dan tekanan darah tinggi, adalah orang yang ukuran lingkar pinggangnya kurang dari setengah tinggi badannya.
Begini contohnya, jika Anda memiliki tinggi badan 160 cm, maka Anda dikatakan sehat apabila mempunyai lingkar pinggang kurang dari 80 cm (setengah dari 160). Sedangkan apabila ukuran pinggang Anda melebihi angka tersebut, Anda semakin berisiko untuk mengalami penyakit kronis.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar