backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

Naksir Pacar Orang? Ini 5 Hal yang Sebaiknya Anda Lakukan

Ditinjau secara medis oleh dr. Mikhael Yosia, BMedSci, PGCert, DTM&H. · General Practitioner · Medicine Sans Frontières (MSF)


Ditulis oleh Satria Aji Purwoko · Tanggal diperbarui 30/01/2023

    Naksir Pacar Orang? Ini 5 Hal yang Sebaiknya Anda Lakukan

    Naksir atau suka pada seseorang merupakan hal yang wajar dan kadang sulit dikendalikan. Namun, hal ini bisa terasa rumit dan membingungkan bila yang Anda sukai adalah pacar orang lain.

    Lantas, langkah seperti apa yang harus dilakukan? Simak solusi sehatnya di bawah ini.

    Naksir pacar orang, harus bagaimana?

    Anda bertemu dengan seseorang, lalu berkenalan dan muncul rasa ketertarikan kepadanya. Namun, setelah makin kenal dan cari tahu tentangnya, ternyata ia sudah punya pacar.

    Tentu dalam kondisi tersebut Anda bisa merasa gundah. Mungkin juga akan timbul pertanyaan apakah perasaan suka ini harus diteruskan atau dihentikan begitu saja.

    Supaya Anda tidak salah langkah, berikut merupakan beberapa langkah sehat yang dapat dilakukan bila Anda mencintai pacar orang lain.

    1. Pahami bahwa situasinya sungguh pelik

    pola pikir tidak bahagia sedih depresi stres pusing

    Mengakui bahwa Anda memang naksir pacar orang merupakan langkah pertama yang tepat. Anda tidak menyangkal perasaan sendiri dan mengetahui bahwa situasinya cukup pelik. 

    Anda tidak bisa begitu saja terus mengejar sang pujaan hati yang sudah punya pasangan. Ya, pada posisi ini sebaiknya Anda sadar untuk tidak mengganggu hubungan mereka.

    2. Tentukan batasan interaksi

    Boleh saja tetap berteman dengan orang yang disukai, tetapi tak perlu pakai perasaan lagi, ya. Anggap saja pacar orang tersebut hanya teman sekolah atau rekan kerja Anda. 

    Jika Anda sulit untuk langsung menghilangkan rasa suka itu, batasi dulu interaksi dengannya. 

    Lebih baik jangan sering berinteraksi, terutama untuk hal-hal yang sifatnya sekadar basa-basi. Cukup mengobrol atau chatting bila memang ada keperluan yang penting saja.

    3. Berhenti stalking media sosial

    Apabila Anda menyukai pacar orang karena unggahannya di media sosial, lebih baik berhenti mengikutinya karena hal ini bisa bikin Anda makin susah melupakannya.

    Mungkin Anda tidak enak hati untuk menekan tombol unfollow. Di sini, Anda dapat memakai fitur mute atau membisukan unggahan tanpa harus berhenti mem-follow.

    4. Lebih baik mundur secara perlahan

    mengatasi patah hati

    Tidak salah memang menyukai pasangan orang lain. Akan tetapi, yang salah adalah bila Anda mencoba masuk lebih dalam ke hubungannya.

    Ketertarikan itu menjadi salah bila Anda berusaha merebut atau sekadar jadi selingkuhan. Padahal, belum tentu sosok tersebut merupakan orang yang tepat dan terbaik buat Anda.

    Oleh sebab itu, lebih baik Anda berhenti saja secara perlahan. Lebih baik simpan perasaan ini untuk orang lain yang memang belum memiliki kekasih. 

    5. Sibukkan diri dengan aktivitas baru

    Mengetahui orang yang Anda taksir sudah punya pacar tentu membuat galau. Namun, daripada galau terus-menerus, isilah waktu kosong Anda dengan kesibukan. 

    Cobalah untuk mencari aktivitas baru, seperti pergi travelling bersama teman-teman, olahraga rutin, bergabung dengan komunitas, mencari hobi baru, atau memanjakan diri Anda.

    Menyibukkan diri akan membantu Anda melupakan kehadirannya dan segera move on.

    Bagaimana bila ia juga menaruh rasa yang sama?

    Naksir pacar orang memang wajar karena rasa suka tidak bisa ditebak akan jatuh pada siapa. Namun, bagaimana bila ia juga naksir Anda? Inilah yang biasanya bikin seseorang makin bingung.

    Saat suka pada seseorang, tentu Anda akan berusaha untuk mendekatinya. Jika ia merespons dengan baik dan memberikan sinyal yang sama, bisa jadi ia juga suka pada Anda.

    Jika begini, sebaiknya tanyakan kepadanya apakah ia punya perasaan yang sama. Cobalah berbicara jujur dan terbuka supaya Anda dan dirinya bisa mencari solusi yang paling bijak.

    Mau tetap maju atau mundur, ini tergantung pada keputusan Anda berdua. Namun, sebelum mengambil tindakan tertentu, coba posisikan diri Anda atau orang tersebut sebagai pacarnya.

    Pikirkan konsekuensi yang akan terjadi bila Anda dan orang tersebut bertindak sesuka hati, apalagi menjalin hubungan secara diam-diam.

    Apa pun alasannya, perselingkuhan dapat membawa dampak negatif dan bahkan trauma pada orang-orang yang terlibat di dalamnya, tidak terkecuali Anda.

    Intinya, setiap situasi dan kasus tentu berbeda. Pikirkan secara matang-matang dan jangan sampai Anda bersikap gegabah hanya karena terbawa nafsu cinta.

    Kesimpulan

    • Ketertarikan pada seseorang merupakan hal yang wajar, bahkan setelah mengetahui bahwa orang yang diidamkan sudah punya pacar.
    • Membatasi interaksi dan segera move on merupakan langkah yang tepat ketika Anda memutuskan untuk berhenti menyukai pacar orang.
    • Meski begitu, keputusan terbaik tentu kembali pada diri Anda, apakah hendak lanjut atau berhenti sampai titik ini saja.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Mikhael Yosia, BMedSci, PGCert, DTM&H.

    General Practitioner · Medicine Sans Frontières (MSF)


    Ditulis oleh Satria Aji Purwoko · Tanggal diperbarui 30/01/2023

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan