
Ruam pada orang dewasa atau lansia yang pakai popok bisa terjadi pada area mana saja, dari selangkangan, pantat, paha dan pinggul. Kondisi yang mungkin menyerang kesehatan kulit lansia ini akan menimbulkan gejala seperti berikut:
- Kulit memerah dan atau ada bintik-bintik merah.
- Kulit bercak-bercak merah.
- Permukaan kulit jadi lebih kasar.
- Kulit terasa gatal.
- Rasa panas seperti terbakar.
Semakin parah ruam di area popok, kulit yang iritasi bisa menjadi semakin luas areanya. Biasanya, akan muncul bentol-bentol merah berukuran kecil jika ruam merah terjadi karena infeksi jamur.
Bagaimana cara mengatasi ruam pada orang dewasa?

Pada dasarnya, mengatasi ruam popok, baik pada bayi maupun lansia tidak jauh berbeda. Oleh sebab itu, Anda bisa mengatasi ruam pada orang dewasa yang pakai popok dengan beberapa cara berikut ini:
1. Menjaga area popok tetap kering dan bersih
Sebagai orang dewasa, Anda sendiri pasti tidak nyaman jika pakai popok yang sudah kotor terlalu lama. Oleh sebab itu, saat popok sudah terasa penuh dan basah, lebih baik segera ganti dengan yang baru. Namun, sebelum menggunakan yang baru, pastikan Anda telah membersihkan dan mengeringkan area popok terlebih dahulu.
Setelah membersihkan dan mengeringkannya, gunakan krim atau salep dan oleskan pada area ruam popok. Biasanya, krim atau salep yang bisa membantu mengatasi ruam pada orang dewasa atau lansia yang pakai popok adalah yang memiliki kandungan zinc oxide dan petroleum jelly.
Bahan-bahan tersebut dapat membantu membuat kulit lansia yang menggunakan popok lebih sehat dan terjaga. Namun, saat hendak mengganti popok, jangan menghapus krim atau salep dengan kasar, karena hal ini dapat membuat kulit lebih terasa sakit. Lebih baik, gunakan kapas atau cotton bud jika ingin menghilangkannya.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar