backup og meta

Meski Olahraganya Sama, Efeknya Pada Tubuh Pria dan Wanita Akan Berbeda

Semua orang mungkin sudah tahu pasti jika olahraga rutin adalah kunci untuk memiliki tubuh yang sehat dan berat badan yang ideal. Apapun olahraga yang Anda lakukan, akan tetap berdampak baik untuk Anda. Berbagai perubahan fungsi tubuh akan terjadi ketika Anda membiasakan diri untuk berolahraga rutin. Tapi, ternyata tahukah Anda jika olahraga memiliki dampak berbeda pada kaum wanita dan pria?

Wanita dan pria memiliki respon tubuh yang berbeda meski melakukan olahraga rutin yang sama

Walaupun memiliki organ-organ yang sama, namun pria dan wanita juga mempunyai beberapa keunikan lain di dalam tubuh mereka. Hal ini membuat proses yang terjadi di dalam tubuh sedikit berbeda, termasuk ketika melakukan olahraga rutin. Berikut adalah beberapa perbedaan respon tubuh yang dimiliki wanita dan pria saat berolahraga.

Wanita memilki lemak tubuh yang lebih banyak ketimbang pria

Tumpukan lemak yang ada di dalam tubuh adalah target utama dari olahraga rutin setiap hari. Ya, jika seseorang memiliki jumlah lemak yang lebih banyak ketimbang yang lainnya, maka ia harus berolahraga beberapa kali lebih keras agar mendapatkan hasil yang sama.

Hal ini terjadi pada pria dan wanita. Pada dasarnya laki-laki mempunyai simpanan lemak yang lebih sedikit dari pada wanita. Hal ini disebabkan oleh kadar hormon estrogen yang lebih tinggi pada wanita. Bahkan di kalangan atlet sekalipun, atlet wanita tetap memiliki kadar lemak yang lebih banyak yaitu sekitar 8% dari total komposisi tubuh. Jika dibandingkan dengan atlet pria yang hanya 4%.

Otot tubuh yang terbentuk akan lebih banyak dimiliki pria dari pada wanita

Lalu apakah secara umum pria berolahraga lebih baik dari pada wanita?

[embed-health-tool-bmr]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

LIVESTRONG.COM. (2011). How Do Men and Women Differ Athletically?. [online] Available at: http://www.livestrong.com/article/347443-athletic-differences-between-men-women/  [Accessed 9 May 2017].

Mich, H. (2010). Muscular Endurance Men Vs. Women. [online] LIVESTRONG.COM. Available at: http://www.livestrong.com/article/286883-muscular-endurance-men-vs-women/  [Accessed 9 May 2017].

Williams, T. (2011). Muscular Strength in Women Compared to Men. [online] LIVESTRONG.COM. Available at: http://www.livestrong.com/article/509536-muscular-strength-in-women-compared-to-men/  [Accessed 9 May 2017].

 

Versi Terbaru

08/07/2021

Ditulis oleh Nimas Mita Etika M

Ditinjau secara medis oleh dr. Tania Savitri

Diperbarui oleh: Ajeng Pratiwi


Artikel Terkait

7 Manfaat Latihan Handgrip dan Cara Menggunakannya

Memilih Sepatu Olahraga yang Tepat Itu Penting, Apa Alasannya?


Ditinjau secara medis oleh dr. Tania Savitri · General Practitioner · Integrated Therapeutic · Ditulis oleh Nimas Mita Etika M · Diperbarui 08/07/2021

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan