backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan
Konten

Bunga Clematis

Ditinjau secara medis oleh dr. Tania Savitri · General Practitioner · Integrated Therapeutic


Ditulis oleh Nimas Mita Etika M · Tanggal diperbarui 12/01/2021

Bunga Clematis

Manfaat

Apa manfaat bunga clematis?

Bunga clematis adalah jenis tanaman herbal yang tak hanya punya rupa yang cantik, tapi ternyata memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Sebenarnya, tidak cuma bunganya saja yang dimanfaatkan sebagai obat herbal, tapi juga daun clematis.

Biasanya, daun dan bunga clematis digunakan untuk mengatasi:

  • nyeri sendi
  • sakit kepala
  • varises
  • sifilis
  • encok
  • gangguan tulang
  • masalah kulit
  • penumpukan cairan

Beberapa orang mengoleskan ekstrak bunga clematis langsung ke kulit untuk mengobati lecet. Sebagian lagi menggunakannya sebagai krim untuk mengobati bisul dan luka yang terinfeksi.

Bagaimana cara kerjanya?

Tidak ada penelitian yang cukup mengenai bagaimana cara kerja suplemen herbal ini. Diskusikan dengan ahli herbal atau dokter Anda untuk informasi lebih lanjut. Namun, ada beberapa penelitian yang menunjukkan bahwa ekstrak clematis dilaporkan mengandung zat antibakteri dan antiradang, sehingga mampu membantu obati luka yang infeksi.

Akan tetapi, jika tanaman kering maka khasiatnya semakin berkurang.

Dosis

Informasi yang disediakan bukanlah pengganti dari nasihat medis. SELALU konsultasikan dengan ahli herbal atau dokter sebelum menggunakan pengobatan ini.

Berapa dosis yang biasa digunakan untuk clematis?

Dosis dari suplemen herbal dapat berbeda pada tiap pasien. Dosis yang Anda perlukan tergantung pada usia, kesehatan, dan beberapa kondisi lain. Suplemen herbal tidak selalu aman untuk dikonsumsi. Diskusikan dengan ahli herbal atau dokter untuk dosis yang cocok untuk Anda.

Dalam bentuk apa saja clematis tersedia?

Suplemen herbal ini dapat tersedia dalam bentuk ekstrak, jus, dan teh.

Efek Samping

Apa efek samping yang dapat ditimbulkan oleh bunga clematis?

Penggunaan ekstrak daun dan bunga clematis dapat menyebabkan beberapa efek samping yang cukup serius, seperti:

  • iritasi selaput lendir parah
  • kolik
  • diare
  • iritasi pada jaringan
  • pusing
  • kejang
  • Tak semua orang mengalami efek samping ini. Mungkin saja ada efek samping lain yang tidak dicantumkan di sini. Jika Anda memiliki kekhawatiran tentang efek samping tertentu, harap berkonsultasi dengan ahli herbal atau dokter Anda.

    Keamanan

    Apa yang harus saya ketahui sebelum mengonsumsi clematis?

    Sangat sedikit informasi yang diketahui tentang clematis. Anda harus mempertimbangkan perawatan modern yang lebih aman.

    Regulasi yang mengatur penggunaan suplemen herbal tidak seketat peraturan obat-obatan.

    Penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengetahui keamanannya. Sebelum menggunakan, pastikan manfaat penggunaan suplemen herbal lebih besar dibandingkan risikonya. Konsultasikan dengan ahli herbal atau dokter untuk informasi lebih lanjut.

    Seberapa amankah ekstrak bunga clematis?

    Penggunaan clematis segar melalui mulut atau menerapkannya pada kulit jika Anda sedang hamil atau menyusui tidaklah aman. Tidak cukup diketahui tentang keamanan menggunakan clematis kering baik diminum atau diterapkan pada kulit. Agar aman, sebaiknya hindari penggunaan jika Anda sedang hamil atau menyusui.

    Interaksi

    Interaksi seperti apakah yang mungkin terjadi ketika saya mengonsumsi clematis?

    Suplemen herbal ini dapat berinteraksi dengan pengobatan lain atau dengan kondisi kesehatan yang Anda miliki. Konsultasikan dengan ahli herbal atau dokter sebelum penggunaan.

    Hindari penggunaan bersamaan dengan obat-obatan modern apa pun.

    Hello Health Group tidak menyediakan nasihat medis, diagnosis, maupun pengobatan.

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Tania Savitri

    General Practitioner · Integrated Therapeutic


    Ditulis oleh Nimas Mita Etika M · Tanggal diperbarui 12/01/2021

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan