Penyakit Tiroid

sy divonis sm dokter sy penyakit tiroid tapi sy nga ada benjolan tapi hormon yg tinggi sy mengkomsusi obat ada beberapa tahun tapi sekarang sy nga minum lg obatx karena saya sering mual dan jantung berdebar2 udah hapir 2 bulan sy nga minum obat tapi badan sy turun 6 kg dan sekarang udah lumayan naik 3 kg kira2 apa solusix selain minum obat terima kasih

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
6
1

1 komentar

Halo Rini, terima kasih atas pertanyaan anda.


Mengingat gejalanya yang dapat menyerupai gejala penyakit lain, dokter biasanya akan mendiagnosis penyakit tiroid dengan melakukan berbagai metode pemeriksaan. Proses diagnosis dapat meliputi pemeriksaan fisik yang dilanjutkan dengan tes darah, tes pencitraan, atau biopsi. Setelah itu, dokter akan memberikan pengobatan sesuai dengan jenis penyakitnya. Bila penyebabnya adalah kadar hormon tiroid yang terlalu tinggi, dokter dapat memberikan obat-obatan berikut.

- Obat anti-tiroid: berfungsi untuk menghentikan produksi hormon dari kelenjar tiroid, jenis obatnya dapat meliputi methimazole dan propylthioracil.

- Yodium radioaktif: berfungsi untuk menghancurkan sel-sel tiroid dan mencegah produksi hormon tiroid tingkat tinggi.

- Beta blocker: tidak memengaruhi jumlah hormon tiroid, tetapi membantu mengendalikan gejala penyakit.

Pada beberapa kasus, tiroidektomi akan dilakukan jika pengobatan sebelumnya kurang efektif. Tiroidektomi melibatkan pembedahan untuk mengangkat kelenjar tiroid. Setelah itu, Anda harus mengonsumsi hormon pengganti tiroid selama sisa hidup Anda. Bagi pasien yang memiliki kadar hormon tiroid rendah, harus dilakukan terapi penggantian hormon. Pada pengobatan ini, dokter akan memberikan obat hormon sintetis guna mengganti hormon tiroid. Salah satu jenis obatnya yang sering digunakan yakni levothyroxine. Obat ini dapat mengendalikan gejala serta membantu pasien menjalani hidup yang normal.


Sebenarnya untuk tiroid tahap awal memang solusi terbaik adalah obat namun bila anda tidak cocok dengan efek samping obatnya, anda dapat kembali ke dokter spesialis penyakit dalam konsultan endokrin metabolik untuk penyesuaian dosis obat agar anda terbiasa mengkonsumsinya. Pengobatan tiroid adalah pengobatan jangka panjang dan harus rutin kontrol ke dokter.


Sekian dan Terima Kasih

2 tahun yang lalu
Suka
Balas
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Topics not found