🔥 Diskusi Menarik

kesuburan

apakah Trikomoniasis atau penyakit menular seksual yang disebabkan oleh parasit Trichomonas vaginalis berpengaruh pada kesuburan wanita?

cara penyembuhan penyakit ini gimana dok?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
8
1
2

2 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Trikomoniasis adalah infeksi menular seksual yang disebabkan oleh parasit Trichomonas vaginalis. Infeksi menular seksual ini hanya bisa ditularkan melalui hubungan seksual atau penggunaan mainan seks yang terpapar parasit tersebut, bukan melalui dudukan closet atau aktivitas seksual yang tidak melibatkan penis dan vagina, misalnya fingering dan ciuman antarbibir.

Pada wanita, Trichomonas vaginalis menyebabkan infeksi dan peradangan vagina, peradangan dinding rahim, dan peradangan indung telur. Hal ini meningkatkan risiko terjadinya radang panggul yang merupakan salah satu penyebab kemandulan.

Perlu diketahui, gejala trikomoniasis bisa hilang timbul. Apabila tidak segera ditangani, infeksi bisa berlangsung selama berbulan-bulan, bahkan hingga bertahun-tahun.

Untuk mencegah hal tersebut, segera periksakan diri ke dokter bila muncul keputihan yang berbau tidak sedap (pada wanita), keluar cairan putih dari penis (pada pria), serta nyeri saat buang air kecil dan berhubungan intim.

Anda juga perlu periksa ke dokter bila pasangan Anda mengalami gejala trikomoniasis, meskipun Anda sendiri tidak mengalami gejala apa pun.

Untuk mengobati trikomoniasis, dokter akan meresepkan metronidazole. Obat ini dapat dikonsumsi sekali minum dalam dosis besar, atau dalam dosis yang lebih kecil selama 5–7 hari, dua 2 kali sehari.

Perlu diketahui, untuk mencegah reinfeksi, pasangan seksual pasien juga harus mendapatkan pengobatan yang sama tanpa harus menjalani pemeriksaan terlebih dahulu.

1 tahun yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Trikomoniasis adalah penyakit menular seksual yang disebabkan oleh parasit Trichomonas vaginalis. Penyakit ini dapat mempengaruhi kesuburan wanita, meskipun dampaknya bervariasi dari kasus ke kasus.

Pada wanita, trikomoniasis dapat menyebabkan peradangan pada saluran reproduksi, termasuk vagina, serviks, dan rahim. Peradangan ini dapat mengganggu fungsi normal dari organ reproduksi dan menyebabkan masalah kesuburan. Infeksi trikomoniasis juga dapat menyebabkan kerusakan pada tuba falopi, yang merupakan jalur tempat sel telur bertemu dengan sperma. Jika tuba falopi mengalami kerusakan, maka kemungkinan terjadinya kehamilan akan berkurang.

Untuk mengobati trikomoniasis, biasanya diberikan antibiotik oral seperti metronidazole atau tinidazole. Penting untuk mengikuti instruksi pengobatan yang diberikan oleh dokter dan menyelesaikan seluruh kursus antibiotik yang diresepkan, bahkan jika gejalanya sudah hilang. Selain itu, pasangan seksual juga perlu diobati untuk mencegah penularan kembali.

Jika Anda mengalami gejala atau memiliki kekhawatiran tentang trikomoniasis atau kesuburan Anda, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter Anda. Dokter akan melakukan pemeriksaan dan tes untuk mendiagnosis infeksi dan memberikan pengobatan yang sesuai.

Apakah ada pertanyaan lain yang bisa saya bantu?

1 tahun yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan