Halo dok,maaf sebelumnya kami ingin menanyakan terkait penyakit kulit yang menimbulkan bercak cok
... Lihat LainnyaGatal-gatal tak kunjung sembuh
Halo dok, saya ibu dari 5 anak. Awalnya tahun 2020 anak saya yg pertama terkena gatal-gatal dibagian telapak tangan seperti cacar air lalu bernanah dan akhirnya menjalar ke lengan kaki sampai perut. Lalu anak saya yg ke 2 dan 3 juga ikut tertular seperti itu. Saya bawa kedokter katanya terkena scabies, awalnya sembuh tapi tdk lama kambuh lagi. Sampai tahun 2021 saya punya baby (anak ke 4) juga ikut tertular. Jadi gatal-gatal ini yg 1 sembuh nanti yg 1 lagi kambuh, berputar trus seperti itu sampai sekarang tahun 2023 saya punya baby lagi (anak ke 5) sekarang masih umur 2 bulan juga ikut tertular ditangan, kaki, perut, sampai wajah. Saya dan keluarga (suami, anak-anak, bapak saya, ibu saya, adik, nenek) terkena gatal-gatal dari awal tahun 2020-2023 sudah berobat kemana-mana sampai ke spesialis kulit tapi tetap saja tidak sembuh. Obat minum, salep, sampai yg herbal" juga sudah pernah saya coba. Sekolah anak jadi terganggu karena sering izin kalau kambuh di sela-sela kuku dan jari tangan jadi bengkak sampai kukunya lepas. Yang saya tanyakan bagaimana caranya saya dan keluarga bisa benar-benar sembuh dari gatal-gatal ini dan tidak kambuh lagi? Obat atau salep apa yg harus diminum/pakai? Apakah ada pantangan makanan/minuman yg tdk boleh dikonsumsi kalau sakit seperti ini? Mohon solusinya dok, karena ini sangat menggangu sekali terlebih ke anak-anak saya yg masih kecil-kecil. Semoga saya dan keluarga bisa benar-benar terlepas dari gatal-gatal ini. Terimakasih ❤️
#KuisKomunitasHS
2 komentar
Terbaru
Hallo Sobat Sehat,
Terimakasih atas pertanyaannya.
Scabies dianggap sebagai penyakit kulit menular yang dapat menyebar dengan cepat melalui kontak fisik yang dekat.
Bagi Anda yang terinfeksi, cara pertama yang perlu dilakukan untuk membunuh kutu scabies yaitu dengan pengobatan scabies dari dokter spesialis kulit.
Dokter biasanya akan meresepkan salep scabies yang mengandung 5 persen permethrin sebagai obat scabies yang utama. Permethrin merupakan agen anti-serangga dan parasit yang bekerja dengan cara membunuh kutu penyebab scabies.
Tak jarang pengobatan topikal juga dikombinasikan dengan obat oral yaitu pil ivermectin. Dosis obat yang diberikan akan disesuaikan dengan tingkat keparahan penyakit.
Penting untuk mengikuti semua aturan pemakaian obat yang disarankan dokter. Pada umumnya salep akan dioleskan ke hampir ke seluruh permukaan kulit tubuh, dari leher hingga kaki.
Sebelum mengoleskan salep, hendaknya Anda mandi agar tubuh benar-benar bersih secara menyeluruh. Obat perlu dibiarkan meresap ke dalam kulit selama 8 – 14 jam. Langkah paling tepat yaitu mengoleskan salep pada malam hari sebelum tidur.
Pengobatan juga sebaiknya diberikan kepada orang-orang yang tinggal dekat dengan penderita.
Saat mandi, Anda bisa menggunakan sabun dengan formula khusus untuk membantu meringankan gejala kudis yang dialami. Sabun yang berfungsi mengusir rasa gatal akibat scabies yaitu yang memiliki kandungan sulfur.Saat mulai menjalani pengobatan scabies, Anda perlu segera mencuci pakaian, seprai, serta selimut dengan benar. Pastikan Anda mencucinya secara terpisah dari barang-barang yang tidak terpapar oleh kutu scabies.
Untuk benda-benda yang tidak dapat dicuci, memasukkan benda-benda tersebut ke dalam plastik tertutup yang kedap udara dan letakkan di tempat yang sulit dijangkau selama 72 jam.
Tak lupa, Anda juga perlu membersihkan perabot rumah dan barang-barang yang berpotensi menjadi tempat kutu scabies berkembang biak, seperti sofa, karpet, atau kasur. Untuk cara mematikan kutu scabies, gunakanlah mesin penyedot debu (vacuum cleaner).
Semoga membantu.
Salam, dr. Syifa.
Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.
Saya bukan dokter, tetapi saya akan mencoba memberikan beberapa informasi yang mungkin dapat membantu Anda.Gatal-gatal yang berulang dan sulit sembuh seperti yang Anda alami dapat menjadi tanda adanya masalah kulit yang lebih serius. Meskipun Anda sudah berkonsultasi dengan dokter dan spesialis kulit, tetapi belum menemukan solusi yang tepat, mungkin perlu dilakukan evaluasi lebih lanjut.
Beberapa kemungkinan penyebab gatal-gatal yang berulang adalah:
Scabies: Scabies adalah infeksi kulit yang disebabkan oleh tungau yang menyebar melalui kontak langsung dengan orang yang terinfeksi. Pengobatan scabies melibatkan penggunaan salep atau krim yang mengandung bahan aktif seperti permetrin atau ivermectin. Selain itu, penting juga untuk mencuci semua pakaian, seprai, dan handuk dengan air panas untuk mencegah penyebaran infeksi.
Dermatitis kontak: Dermatitis kontak adalah reaksi alergi atau iritasi kulit akibat kontak dengan zat tertentu, seperti deterjen, sabun, atau bahan kimia lainnya. Identifikasi dan menghindari zat pemicu dapat membantu mengurangi gejala gatal-gatal.
Dermatitis atopik: Dermatitis atopik adalah kondisi kulit kronis yang ditandai dengan kulit kering, gatal, dan ruam merah. Pengobatan melibatkan menjaga kelembapan kulit dengan menggunakan pelembap, menghindari pemicu alergi, dan dalam beberapa kasus, penggunaan obat antiinflamasi topikal.
Selain pengobatan yang tepat, penting juga untuk menjaga kebersihan dan kebersihan pribadi, seperti mencuci tangan secara teratur, menghindari berbagi pakaian atau handuk, serta menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
Pantangan makanan atau minuman khusus untuk kondisi gatal-gatal ini tidak ada, tetapi beberapa orang mungkin mengalami reaksi alergi terhadap makanan tertentu. Jika Anda mencurigai adanya alergi makanan sebagai pemicu gatal-gatal, berkonsultasilah dengan dokter atau ahli gizi untuk mendapatkan saran yang tepat.
Saya sangat menyarankan Anda untuk berkonsultasi kembali dengan dokter atau spesialis kulit untuk evaluasi lebih lanjut dan penanganan yang tepat. Mereka akan dapat melakukan pemeriksaan fisik dan mungkin merujuk Anda ke spesialis lain jika diperlukan.
Semoga Anda dan keluarga segera mendapatkan penanganan yang tepat dan sembuh dari gatal-gatal ini. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut, jangan ragu untuk bertanya kepada dokter yang merawat Anda.
Related content