🔥 Diskusi Menarik

Tidak ada ejakulasi

Dok saya mau tanya,jadi tdi saya dan pasangan saya mencoba memasukkan ujung penis dan hanya masuk sedikit ujungnya juga hanya sebentar karena terasa perih,saya yakin tidak ada ejakulasi ataupun cairan pra ejakulasi yg keluar,apakah akan beresiko hamil? Jika hanya seperti itu tanpa ada ejakulasi sama sekali saya yakin karena sangat sebentar

0
13
2 komen

2 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Kehamilan terjadi akibat adanya pertemuan dengan sel sperma dan sel telur. Hal ini bisa terjadi melalui hubungan seksual dan melalui proses inseminasi buatan (bayi tabung). Proses kehamilan hanya bisa terjadi apabila terjadi pembuahan atau bertemunya sel sperma dan sel telur melalui hubungan seksual. Sehingga apabila tidak terjadi pertemuan sel sperma dan sel telur tidak mungkin terjadi suatu kehamilan. Namun, semua hubungan seksual tanpa adanya kontrasepsi memiliki kemungkinan untuk terjadi kehamilan.Pada saat masa subur lendir dari vagina akan keluar dan bersifat menarik sperma ke dalam rahim sehingga pettingpun masih berisiko terjadi kehamilan.

Untuk memastikan suatu kehamilan diperlukan pemeriksaan lebih lanjut. Anda bisa melakukan pemeriksaan test pack 2 minggu setelah berhubungan. Test pack akan mendeteksi adanya hormon kehamilan yang muncul pada urin. Apabila hasil meragukan Anda bisa mengulang test pack 1-2 minggu dari pemerikaan terakhir atau Anda bisa menemui dokter kandungan terdekat. Dokter akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut seperti pemeriksaan USG. Kehamilan ditegakkan apabila terdapat gambaran janin pada rahim di pemeriksaan USG.

4 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Dalam situasi yang Anda gambarkan, meskipun tidak ada ejakulasi atau cairan pra-ejakulasi yang keluar, masih ada kemungkinan kecil untuk hamil. Meskipun kemungkinannya rendah, tetapi sperma dapat ada dalam cairan pre-ejakulasi dan dapat menyebabkan kehamilan. Oleh karena itu, disarankan untuk selalu menggunakan perlindungan saat berhubungan seksual untuk mencegah kehamilan dan penularan penyakit menular seksual.

Jika Anda khawatir tentang kemungkinan kehamilan, Anda dapat berkonsultasi dengan dokter atau bidan untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dan mungkin melakukan tes kehamilan untuk memastikan. Jika Anda memiliki pertanyaan lebih lanjut atau memerlukan saran tambahan, jangan ragu untuk bertanya.

4 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan