🔥 Diskusi Menarik

Merokok

Halo dok, dulu tunangan saya pernah merokok tp ndak lama, sampai sekarang tidak merokok lgi,kira kira apakah bisa punya anak?

1
163k
2 komen

2 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Merokok diketahui bisa menimbulkan beragam dampak negatif bagi kesehatan, salah satunya mengganggu kesuburan. Bagi pria, jelas hal ini berdampak pada terganggunya produksi sel sperma, sehingga membuat sperma yang diproduksi lebih sedikit kuantitasnya dan/ atau lebih jelas kualitasnya. Imbasnya, istri pun akan menjadi lebih sulit hamil. Pengaruh gangguan kesuburan pada suami ini sama besarnya dengan pengaruh gangguan kesuburan istri pada proses perencanaan kehamilan.

Sebab itu, jika memang suami Anda perokok dan Anda sedang berupaya merencanakan kehamilan, salah satu langkah bijak yang perlu dilakukan tentu adalah dengan berhenti merokok. Agar mudah, coba Anda beri tahu suami Anda akan beragam potensi gangguan kesehatan yang bisa muncul pada dirinya dan orang di sekitarnya akibat merokok. Alihkan keinginannya untuk merokok dengan mengajaknya berolahraga, mengkonsumsi camilan sehat (seperti jus atau buah potong), mengunyah permen karet bebas gula, dan sibukkan hari-hari dengan beragam aktifitas positif, seperti bekerja, berolahraga, beribadah, berorganisasi, membereskan rumah, dan sebagainya. Anda pun, agar kesuburan lebih terjaga, pastikan untuk menjalani diet sehat kaya antioksidan, jaga berat badan ideal, rutin berolahraga, kelola stres dengan baik, istirahat cukup, dan jangan sembarangan meminum obat atau herba. Sembari itu, tingkatkan juga potensi kehamilan dengan mempelajari jadwal masa subur, dan berhubungan sekslah secara teratur di masa subur tersebut.

Lebih lanjut, agar diajarkan program kehamilan yang tepat, Anda dan suami bisa periksa ke dokter atau dokter kandungan.


Jika suami atau pasangan anda sudah merubah pola hidup sehat dengan tidak merokok kemungkinan bisa terjadi kehamilan.

1 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Tidak cukup data untuk menjawab. Apakah Anda memiliki informasi tambahan yang dapat saya bantu?
1 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.