🔥 Diskusi Menarik

Mau tanya dok

Saya berhubungan 1 Minggu yang lalu,hari ini usg karna mual,demam dan ada sedikit nyeri diperut bawah ,namun sudah tespek negatif ,kira kira kalau dilihat dari USG ini apakah saya hamil dok?

Mau tanya dokMau tanya dok
0
7
1 komen

1 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Nyeri di sekitar payudara, mudah lelah, sering pusing, dan juga mual sehabis berhubungan seks memang bisa saja menandakan Anda hamil. Pada umumnya, tanda-tanda subyektif kehamilan ini akan muncul cukup jelas di kisaran usia kandungan 12 hingga 20 minggu. Namun, pada orang yang sensitif, bukan tidak mungkin tanda kehamilan ini terasa lebih awal, bahkan sebelum jadwal menstruasi tiba.

Selain karena tanda kehamilan, keluhan-keluhan yang Anda alami sejatinya bisa juga disebabkan oleh hal lain, contohnya pre menstrual syndrome, mastitis, dispepsia, infeksi virus atau bakteri, anemia, hipotensi, gangguan psikosomatis, hamil anggur, hamil ektopik, radang atau batu saluran kemih, dan sebagainya.

Untuk memastikan hal ini, Anda bisa coba melakukan testpack, setidaknya 1 minggu setelah jadwal menstruasi Anda berikutnya tiba. Sembari menunggu waktu tersebut, Anda bisa lakukan dulu:

  • Banyak beristirahat
  • Kompres hangat payudara yang nyeri dan perut yang mual
  • Makanlah yang teratur, porsi sedikit-sedikit asal sering, seimbangkan nilai gizinya
  • Sempatkan berolahraga setiap 2-3 hari sekali
  • Minum banyak air putih
  • Jangan stres berlebihan
  • Tidak terburu meminum obat atau jamu

Pada hasil USG anda belum terlihat ada nya kehamilan. Sebaiknya anda lakukan USG setelah mengalami terlambat haid.

3 bulan yang lalu
Suka
Balas
1
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan