🔥 Diskusi Menarik

Hubungan intim

Halo dok saya 2 kali berhubungan intim dengan menggunakan kondom dan keluar di luar, tapi sekarang saya sudah telat haid 4 hari apakah ada kemungkinan hamil dok?

Suka
Bagikan
Simpan
Komentar
14
2

2 komentar

Hallo Sobat sehat, terima kasih atas pertanyaan nya.

Kondom merupakan salah satu alat kontrasepsi yang efektif untuk mencegah kehamilan, yaitu 80-98% dengan syarat kondom digunakan secara benar. Banyak hal yang dapat menyebabkan kegagalan kondom dalam mencegah kehamilan, yaitu:

  1. Kondom yang robek atau bocor
  2. Kondom terbalik
  3. Telat menggunakan kondom
  4. Menggunakan kondom sebelum ereksi
  5. Melepaskan kondom saat berhubungan intim
  6. Tidak menyisakan ruang di ujung kondom untuk sperma sehingga sperma berisiko rembes keluar kondom
  7. Setelah terjadi ejakulasi (sperma keluar dari penis) di dalam vagina, penis tidak segera dikeluarkan sehingga keadaan penis sudah tidak ereksi seperti sebelumnya. Hal tersebut membuat kondom menjadi longgar dan sperma dapat keluar dari kondom.

Untuk lebih memastikan apakah Anda hamil atau tidak, Anda dapat melakukan pemeriksaan kehamilan dengan menggunakan testpack sendiri di rumah. Bila belum yakin dengan hasil testpck, Anda bisa mengulanginya 1 minggu kemudian dengan merk testpack yang berbeda. Jika memang terjadi kehamilan, segeralah berkonsultasi dengan dokter kandungan untuk memeriksakan kandungan Anda.

10 bulan yang lalu
Suka
Balas

Hai Sobat Sehat, pertanyaan Anda telah kami terima. Kami akan membantu memberikan penjelasan secara umum terlebih dulu, sebelum pakar kami memberikan respons ya.


Saya bukan dokter, tetapi saya akan mencoba memberikan informasi yang mungkin berguna bagi Anda.

Jika Anda menggunakan kondom dengan benar dan tidak ada kebocoran atau kerusakan pada kondom, kemungkinan hamil sangat rendah. Namun, tidak ada metode kontrasepsi yang 100% efektif, termasuk penggunaan kondom. Ada kemungkinan kecil bahwa sperma dapat masuk ke dalam vagina meskipun menggunakan kondom dan ejakulasi dilakukan di luar.

Telat haid bisa disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk stres, perubahan hormonal, atau masalah kesehatan lainnya. Jadi, telat haid tidak selalu menunjukkan kehamilan. Jika Anda khawatir tentang kemungkinan kehamilan, disarankan untuk melakukan tes kehamilan di rumah atau berkonsultasi dengan dokter untuk mendapatkan penjelasan yang lebih akurat.

Penting untuk diingat bahwa saya hanya memberikan informasi umum dan bukan pengganti nasihat medis langsung dari dokter. Jika Anda memiliki kekhawatiran atau pertanyaan lebih lanjut, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter atau profesional kesehatan yang kompeten.

10 bulan yang lalu
Suka
masukan
warningDisclaimer: Informasi yang disampaikan di atas adalah informasi umum, bukan pengganti saran medis resmi dari dokter atau pakar.
Related content
Temukan komunitas Anda
Jelajahi berbagai jenis komunitas yang ada dan paling sesuai dengan kondisi kesehatan yang Anda hadapi.
Iklan
Iklan