backup og meta

7 Tips Mengembalikan Gairah Seks yang Hilang Setelah Melahirkan

7 Tips Mengembalikan Gairah Seks yang Hilang Setelah Melahirkan

Pada umumnya, setiap wanita pasti pernah mengalami berkurangnya gairah seksual, terutama setelah melahirkan. Setelah memiliki anak, hasrat seksual Anda cenderung turun dan terkadang hal ini membuat pasangan Anda pun bingung. Nah, supaya hal ini tidak terjadi dalam waktu lama, simak cara-cara meningkatkan libido atau gairah wanita setelah melahirkan.

Tips jitu meningkatkan libido wanita setelah melahirkan

Banyak wanita dan pasangannya beranggapan kondisi ini akan hilang seiring dengan berjalannya waktu. Akan tetapi, sebuah studi mengungkapkan bahwa setelah kadar hormon wanita kembali normal, tetapi mereka masih memiliki hasrat seksual yang rendah. Oleh karena itu, diperlukan beberapa cara untuk meningkatkan gairah seksual wanita setelah melahirkan.

1. Konsultasi dengan dokter

dokter kandungan yang bagus

Pertama-tama, konsultasikan dahulu dengan dokter kandungan Anda. Ceritakan bagaimana dan kapan libido Anda bisa turun setelah melahirkan. Nah, kemungkinan besar dokter Anda bisa memberitahu bagaimana cara meningkatkan libido Anda. Selain itu, meyakinkan Anda kalau kondisi ini sangatlah normal sehabis melahirkan.

Biasanya, dokter akan menganjurkan Anda untuk menghindari berhubungan intim selama 6 minggu pertama setelah melahirkan.

2. Istirahat yang cukup

efek lembur kerja di rumah

Salah satu cara untuk meningkatkan libido dan gairah seksual setelah melahirkan adalah dengan istirahat yang cukup. Cobalah minta pasangan Anda untuk menjaga dan memberi makan bayi Anda, setidaknya bertukar untuk beberapa waktu. Istirahat yang cukup memang dipercaya mampu menambah gairah seksual bagi siapapun.

3. Berkomunikasi dengan pasangan Anda

komunikasi dengan pasangan komunikasi dalam hubungan

Tak ada salahnya diskusi dan jujur pada sang pasangan jika Anda kurang bergairah untuk berhubungan seks setelah melahirkan. Utarakan alasan mengapa Anda tidak begitu bergairah.

Dengan begitu, sang pasangan akan mengerti dan bisa mencari solusi bersama. Misalnya saja, mencoba posisi bercinta yang tak pernah dicoba atau bahkan cara foreplay baru yang bisa meningkatkan libido dan gairah Anda setelah melahirkan.

4. Atur suasana hati

earworm musik terngiang-ngiang

Suasana hati sebelum melakukan hubungan seksual sangat berpengaruh terhadap libido Anda. Nah, salah satu caranya adalah mandi dengan air hangat, mendengarkan musik yang bisa mengembalikan gairah seksual. Walaupun terlihat membuang-buang waktu, Anda tentu memerlukan transisi, dari berperan sebagai ibu menjadi istri atau pasangan.

5. Menggunakan pelumas

cara pakai pelumas untuk hubungan intim

Terkadang, setelah melahirkan perubahan hormon pada tubuh membuat pelumas Anda sulit untuk keluar. Oleh karena itu, agar tidak menyakitkan ketika berhubungan seksual, disarankan untuk menggunakan pelumas. Nah, cara ini dipercaya bisa meningkatkan libido wanita setelah melahirkan.

6. Mengatur waktu

baju merah kencan pasangan cinta

Ibu yang baru saja melahirkan biasanya tidak mau berpisah lama-lama dengan bayinya. Hal itu memang tidak apa-apa, tetapi usahakan untuk meluangkan waktu bersama dengan pasangan Anda, tentunya tanpa ada kehadiran bayi Anda.

Sebuah rencana makan malam romantis di rumah adalah alternatif sederhana untuk menghabiskan waktu berdua, sehingga bisa meningkatkan libido Anda setelah melahirkan.

7. Bereksperimen dengan posisi yang lain

posisi seks aman, hubungan seksual dengan arthritis

Nah, kalau yang ini diskusikan terlebih dahulu dengan pasangan Anda. Posisi mana yang menurut kalian berdua sama-sama menguntungkan. Kebanyakan wanita biasanya memilih untuk berada di atas supaya bisa mengontrol intensitas penetrasi. Selain itu, variasi posisi juga bisa meningkatkan gairah seksual karena merasa tertantang melakukan hal-hal baru.

Sebenarnya, gairah seksual adalah hal yang sangat rumit dan jika kita tidak memanfaatkannya, maka sulit untuk mengembalikannya dalam waktu yang cepat. Walaupun sebenarnya Anda tidak terlalu menginginkannya, cobalah untuk tetap melakukannya.

Kemungkinan Anda membutuhkan ‘godaan’ yang lebih besar untuk meningkatkan libido Anda. Apabila Anda bisa membawa kembali gairah tersebut, suasana hati pun akan mengikuti situasi yang terjadi saat itu.

[embed-health-tool-ovulation]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Sexuality after childbirth https://healthengine.com.au/info/sexuality-after-childbirth accessed April 16, 2019.

Low sex drive in women https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/low-sex-drive-in-women/symptoms-causes/syc-20374554?DSECTION=all accessed April 16, 2019

No sex drive after baby https://www.parents.com/parenting/relationships/sex-and-marriage-after-baby/decreased-sex-drive-after-baby/ accessed April 16, 2019

Versi Terbaru

22/04/2019

Ditulis oleh Nabila Azmi

Ditinjau secara medis oleh dr. Yusra Firdaus

Diperbarui oleh: Nimas Mita Etika M


Artikel Terkait

9 Posisi Bercinta agar Ranjang Terasa Lebih Menggairahkan

8 Pilihan Makanan untuk Bantu Meningkatkan Gairah Seks Wanita


Ditinjau secara medis oleh

dr. Yusra Firdaus


Ditulis oleh Nabila Azmi · Tanggal diperbarui 22/04/2019

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan