backup og meta
Kategori
Cek Kondisi
Tanya Dokter
Simpan

Cara Potong Poni Sendiri di Rumah Tanpa Takut Gagal

Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita · General Practitioner · None


Ditulis oleh Riska Herliafifah · Tanggal diperbarui 10/05/2020

    Cara Potong Poni Sendiri di Rumah Tanpa Takut Gagal

    Pernah bosan dengan penampilan sehari-hari dan ingin potong poni sendiri? Potong poni sendiri adalah cara yang cocok untuk Anda yang ingin berhemat atau malas untuk pergi ke salon hanya untuk potong poni yang hanya sedikit. Namun kalau potong poni sendiri, mungkin Anda sering merasa takut gagal dan takut membuat penampilan jadi  aneh. Berikut langkah potong poni sendiri tanpa takut gagal saat di rumah. 

    Cara potong poni sendiri

    Saat ini gaya rambut berponi sedang populer tapi ada yang harus diperhatikan karena poni bisa menimbulkan masalah pada wajah, terutama dahi.

    Mengutip dari Healthline, jarang membersihkan poni bisa memicu pertumbuhan jerawat di jidat karena kandungan minyak pada rambut. Untuk itu, perlu keramas lebih rutin dan memotong poni, berikut cara potong poni sendiri di rumah.

    Memakai gunting khusus

    Foto: Marie Claire

    Teknik pertama yang perlu dilakukan saat potong poni sendiri adalah memakai peralatan khusus, seperti gunting untuk rambut. Bentuk gunting yang lebih ramping, panjang, dan ujungnya lancip memudahkan Anda untuk memotong poni.

    Memakai gunting kertas biasa bisa membuat potongan poni tidak merata dan bisa membuat rambut bercabang. 

    Menggunting rambut dalam keadaan kering

    poni bikin jerawatan

    Sangat disarankan untuk memotong rambut dengan kondisi yang kering dan sudah ditata rapi. Mengapa demikian? Cara ini memudahkan Anda untuk mendapat gambaran bentuk poni yang diinginkan saat potong sendiri di rumah. Anda juga bisa menyesuaikan bentuk poni dengan gaya sehari-hari.

    Kondisi rambut yang basah akan berubah ketika kering. Akibatnya, bisa saja potongan poni yang dibuat menjadi lebih pendek dari seharusnya ketika rambut sudah kering.

    Gunakan jepitan rambut

    Agar bagian rambut lain tidak terpotong, gunakan jepitan rambut untuk memisahkan antara poni dan rambut. Cara yang tepat, jepit rambut ke arah belakang dari masing-masing sisi, kemudian sisakan poni yang akan Anda potong sendiri di rumah.

    Memakai jepit memudahkan Anda untuk melihat bagian rambut mana yang merupakan bagian poni dan tidak agar tidak terjadi kesalahan saat memotong.

    Bentuk belahan poni menjadi segitiga

    cara potong poni sendiri
    Foto: TheCuts

    Saat Anda sedang memakai jepitan rambut untuk memisahkan antara rambut dan poni, bentuk belahan rambut menjadi segitiga. Untuk membuat segitiga ini, Anda bisa memisahkan dengan memakai sisir rambut yang memiliki gagang yang lancip.

    Potong poni tipis-tipis

    Hal yang paling sering dilakukan saat potong poni sendiri adalah langsung memotong pendek, padahal itu langkah yang salah. Memotong poni dalam sekali gunting bisa membuat potongannya tidak rata dan berantakan.

    Caranya, bagi poni menjadi dua sampai tiga bagian, lalu potong poni dari bagian yang paling bawah. Agar bagian poni lain tidak ikut terpotong, jepit bagian poni lain yang belum terpotong.

    Ini adalah cara potong poni sendiri yang bisa memudahkan Anda membetulkannya ketika salah potong.

    Untuk mendapatkan tampilan poni yang natural dan halus, Anda harus memotong poni tipis-tipis dengan helaian yang sedikit. Anda bisa potong poni di atas hidung, setelah itu potong perlahan untuk mendapatkan panjang poni yang diinginkan. 

    Catatan

    Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan.

    Ditinjau secara medis oleh

    dr. Damar Upahita

    General Practitioner · None


    Ditulis oleh Riska Herliafifah · Tanggal diperbarui 10/05/2020

    advertisement iconIklan

    Apakah artikel ini membantu?

    advertisement iconIklan
    advertisement iconIklan