Sekejap bulu rambut tak akan tumbuh lagi di tubuh Anda. Setelahnya, beberapa jarum akan ditusukkan lagi ke dalam kulit Anda, dan rasanya mungkin agak menyakitkan.
Apa keuntungan melakukan elektrolisis?
menghilangkan bulu dengan melakukan elektrolisis disebut-sebut bisa bersifat permanen. Hal ini disebabkan karena proses pengerjaannya yang bersifat merusak folikel rambut. Secara teori, folikel rambut yang rusak menandakan bahwa rambut tidak bisa tumbuh. Hasil permanen bisa tercapai dalam beberapa sesi perawatan tiap 1 hingga 2 minggu. Begitu rambutnya hilang, Anda tidak memerlukan perawatan elektrolisis lagi.
Efek samping dan risiko perawatan elektrolisis
Efek samping metode ini tidak terlalu berat, cenderung ringan karena bisa hilang rasa sakitnya dalam sehari.
Gejala yang paling umum adalah sedikit kemerahan akibat iritasi kulit. Sedangkan bagi beberapa orang, rasa nyeri nyeri dan bengkak jarang terjadi. Lalu, kemungkinan efek samping yang paling parah bisa disebabkan oleh infeksi dari jarum suntik yang tidak steril yang digunakan selama prosedur berlangsung, serta adanya bekas luka tusukan jarum.
Jadi metode mana yang paling baik?
Jika dibandingkan, antara elektrolisis dan teknik laser cukup menguntungkan karena bisa lebih awet menghilangkan bulu daripada mencukur biasa. Namun, setelah ditimbang-timbang, elektrolisis lebih sedikit menimbulkan efek samping dan bekerja baik dalam menghilangkan bulu secara permanen, meskipun Anda harus melakukannya berulang-ulang kali. Akan tetapi, ada baiknya Anda tetap berkonsultasi kepada dokter dan pakar kecantikan terlebih dulu mengenai perawatan apa pun yang Anda lakukan.
Tanya Dokter
Punya pertanyaan kesehatan?
Silakan login atau daftar untuk bertanya pada para dokter/pakar kami mengenai masalah Anda.
Ayo daftar atau Masuk untuk ikut berkomentar