backup og meta

Kapan Lenting Cacar Air Pecah dengan Sendirinya?

Kapan Lenting Cacar Air Pecah dengan Sendirinya?

Lenting cacar air sering kali memicu rasa gatal yang tak tertahankan pada kulit. Rasa gatal tersebut biasanya akan bertahan hingga lenting pecah dengan sendirinya. Lantas, kapan lenting cacar air pecah?

Penyebab gatal pada lenting cacar air

cacar air

Beberapa hari sebelum lenting akibat cacar air muncul, Anda akan mengalami demam, tidak nafsu makan, hingga pegal pada otot. Setelah itu, lenting berwarna kemerahan mulai muncul.

Biasanya, kemunculan lenting ini disertai dengan rasa gatal. Rasa gatal pada cacar air berasal dari zat kimia yang terkandung di dalam cairan bening dalam lentingan tersebut. 

Saraf pada permukaan kulit menganggap bahwa zat kimia dalam lenting sebagai benda asing yang harus disingkirkan. Sinyal saraf tersebut diteruskan ke otak dan saraf pusat.

Keduanya lalu memerintahkan bagian tubuh Anda untuk menyingkirkan zat asing tersebut. Saat itu terjadi, secara refleks Anda akan menggaruk lenting cacar sebagai bentuk respons.

Mekanisme ini juga terjadi saat Anda digigit nyamuk. Saraf yang mengira ada zat asing pada permukaan kulit, lalu memerintahkan tangan untuk menyingkirkannya dengan cara menggaruk.

Menggaruk cacar air merupakan respons tubuh terhadap penyakit tersebut. Jadi, sangat wajar jika Anda merasa sangat gatal hingga sulit berhenti menggaruk kulit.

Bahaya menggaruk lenting cacar air

Menggaruk lenting cacar air berisiko membuat kulit yang sedang bermasalah menjadi lecet, apalagi jika Anda menggaruknya dengan sekuat tenaga.

Tindakan ini akan membuat luka lebih sulit untuk dihilangkan. Luka tersebut kemudian meninggalkan bekas cacar pada kulit untuk jangka waktu yang sangat lama.

Selain itu, menggaruk juga meningkatkan peluang kuman masuk ke dalam lepuhan cacar pada kulit. Infeksi sekunder pun akan muncul sebagai hasil akhirnya. 

Lenting yang pecah juga berisiko meningkatkan penularan infeksi cacar air. Saat itu terjadi, lenting akan lebih banyak menyebar ke seluruh tubuh Anda.

Kapan lenting cacar air pecah dengan sendirinya?

anak cacar air

Dilansir dari Kids Health, lenting cacar air akan pecah sendiri dalam waktu 1 hingga 2 hari setelah kemunculan ruam. Lenting tersebut lalu akan mengering sekitar 5 sampai 6 hari berikutnya.

Dari kemunculan ruam, lenting yang telah kering akan mengelupas dengan sendirinya dalam 1014 hari. Setelah itu, cacar air tidak akan lagi menular.

Meski begitu, proses munculnya cacar air hingga mengering bisa berbeda pada masing-masing orang. Anda dapat berkonsultasi ke dokter jika kondisi ini tidak kunjung membaik. 

Tips mempercepat proses penyembuhan cacar air

Saat mengalami cacar air, Anda sebaiknya menggunakan pakaian longgar dengan bahan yang nyaman. Ini dilakukan agar lenting tidak tergesek-gesek oleh pakaian.
Usahakan minum banyak air putih agar virus yang tinggal di dalam tubuh Anda lebih cepat hilang. Pastikan juga Anda beristirahat dengan cukup untuk mempercepat penyembuhan.

Cara mengurangi rasa gatal akibat lenting cacar air

Banyak cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi gatal akibat lenting cacar air. Hindari menggaruk karena dapat menularkan infeksi dan meninggalkan bekas luka.

Berikut sejumlah cara mengatasi gatal cacar air.

1. Menepuk dengan perlahan

Menepuk bagian tubuh yang gatal dengan perlahan dapat membantu meredakannya. Pastikan tangan dalam keadaan bersih dan kuku pendek agar lenting tidak pecah saat ditepuk.

2.  Kompres dengan air seduhan chamomile

Mengompres lenting cacar dengan air seduhan chamomile dapat mengurangi rasa gatal. Chamomile memiliki kandungan antiseptik dan antiradang yang mampu menenangkan area kulit yang gatal.

3. Hindari aktivitas berat

Untuk meredakan gatal, hindari aktivitas berat yang akan membuat tubuh berkeringat secara berlebihan. Keringat dapat memperparah gatal yang Anda rasakan.

4. Berendam dalam air hangat

Berendam dalam air hangat dapat membantu mengurangi rasa gatal akibat cacar air. Anda bisa menambahkan campuran oatmeal untuk mengobati gatal yang dirasakan.

5. Menggunakan obat gatal

Anda juga bisa meminta resep obat dokter untuk mengurangi gatal dan mempercepat proses penyembuhan. Obat gatal ini biasanya tersedia dalam bentuk oral, lotion, atau bedak tabur.

Jika rasa gatal terus bertahan atau semakin parah, segera konsultasikan ke dokter. Nantinya, dokter akan memberikan pengobatan sesuai kondisi yang mendasarinya.

https://www.youtube.com/watch?v=BzTAwPkqeoE

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Chickenpox. (2022). Retrieved 14 September 2022, from https://www.nhsinform.scot/illnesses-and-conditions/infections-and-poisoning/chickenpox

What Makes Chickenpox Itch? (for Kids) – Nemours KidsHealth. (2022). Retrieved 14 September 2022, from https://kidshealth.org/en/kids/chicken-pox-itch.html

Chickenpox (for Kids) – Nemours KidsHealth. (2022). Retrieved 14 September 2022, from https://kidshealth.org/en/kids/chicken-pox.html

Chickenpox . (2017). Retrieved 14 September 2022, from https://www.nhs.uk/conditions/chickenpox/

What Makes Chickenpox Itch? . (2022). Retrieved 14 September 2022, from https://www.connecticutchildrens.org/health-library/en/kids/chicken-pox-itch/

Versi Terbaru

27/10/2022

Ditulis oleh Bayu Galih Permana

Ditinjau secara medis oleh dr. Nurul Fajriah Afiatunnisa

Diperbarui oleh: Angelin Putri Syah


Artikel Terkait

Mengenali Proses Penularan Virus Cacar Air dan Cara Mencegah Penyakitnya

Benarkah Orang Sakit Cacar Air Tidak Boleh Kena Angin?


Ditinjau secara medis oleh

dr. Nurul Fajriah Afiatunnisa

General Practitioner · Universitas La Tansa Mashiro


Ditulis oleh Bayu Galih Permana · Tanggal diperbarui 27/10/2022

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan