backup og meta

Fulcin

Fulcin

Kegunaan

Untuk apa fulcin digunakan?

Fulcin adalah salah satu merek obat minum berupa tablet. Obat ini mengandung griseofulvin sebagai kandungan utamanya. Griseofulvin adalah obat antijamur.

Obat ini bekerja dengan cara membantu membentuk kulit, rambut, dan kuku yang baru demi melawan pertumbuhan jamur. Saat jaringan kulit, rambut, dan kuku yang baru tumbuh, jaringan yang lama dan sudah terinfeksi jamur akan luruh.

Obat ini biasanya digunakan untuk mengatasi kondisi kulit yang terinfeksi oleh jamur, baik pada kulit, kulit kepala, atau kuku. Selain itu, fulcin juga bisa digunakan untuk mengobati kutu air (athtlete’s foot), kurap selangkangan (jock itch), dan ringworm atau infeksi jamur kulit.

Obat ini termasuk ke dalam golongan obat resep yang harus disertai dengan resep dokter jika Anda ingin membelinya di apotek.

Bagaimana cara penggunaan fulcin?

Ada beberapa tata cara yang bisa Anda ikuti saat mengonsumsi obat ini, di antaranya:

  • Gunakan obat ini sesuai dengan instruksi yang diberikan oleh dokter melalui catatan resep. Jangan mengubah dosis yang telah ditentukan untuk Anda.
  • Obat ini mungkin digunakan sehari sekali, tetapi bisa juga 2-4 kali sehari, sesuai dengan instruksi dokter.
  • Gunakan obat ini hingga akhir waktu yang ditentukan dokter. Jangan berhenti di tengah penggunaan meski Anda telah merasa lebih baik.
  • Gunakan obat ini dengan cara mengunyah tablet diikuti dengan minum segelas air. Obat ini sebaiknya diminum tepat setelah makan.
  • Agar obat ini terserap dengan baik, gunakan bersama dengan makanan yang kaya akan lemak sehat.
  • Biasanya, dosis obat ini ditentukan oleh dokter berdasarkan kondisi kesehatan Anda serta respon tubuh Anda terhadap penggunaan obat.

Bagaimana cara penyimpanan fulcin?

Sama halnya dengan penggunaan obat lain, fulcin juga harus disimpan dengan aturan penyimpanan sebagai berikut.

  • Simpan obat ini di tempat dengan suhu ruang.
  • Jauhkan obat ini dari tempat yang lembap.
  • Jauhkan pula dari paparan sinar matahari atau cahaya langsung.
  • Jangan menyimpan obat ini di dalam kamar mandi.
  • Jangan pula menyimpannya di dalam freezer hingga membeku.
  • Jauhkan obat ini dari jangkauan anak-anak hingga hewan peliharaan.

Jika Anda sudah tidak menggunakan obat ini lagi, atau bila obat sudah kedaluwarsa, sebaiknya buang obat ini. Namun, lakukan dengan cara yang aman untuk lingkungan.

Pastikan Anda tidak mencampurkan sampah obat bersama dengan sampah rumah tangga. Jangan pula membuang sampah obat di toilet atau saluran pembuangan air lainnya.  Pasalnya, hal ini dapat mencemari lingkungan.

Jika Anda tidak yakin mengenai cara membuang obat yang tepat dan aman, tanyakan kepada ahlinya. Anda bisa bertanya kepada apoteker atau petugas dari instansi pembuangan sampah setempat mengenai cara membuang sampah yang tepat.

Dosis

Informasi yang diberikan bukanlah pengganti dari nasihat medis. SELALU konsultasikan pada dokter atau apoteker Anda sebelum memulai pengobatan.

Bagaimana dosis fulcin untuk dewasa?

Dosis dewasa untuk onikomiosis – jari tangan

1000 miligram (mg) per hari diminum 2-4 kali sehari dalam dosis terpisah.

Dosis dewasa untuk onikomiosis – jari kaki

1000 miligram (mg) per hari diminum 2-4 kali sehari dalam dosis terpisah.

Dosis dewasa untuk tinea pedis (kutu air / athtlete’s foot)

1000 miligram (mg) per hari diminum 2-4 kali sehari dalam dosis terpisah.

Dosis dewasa untuk tinea barbae (infeksi jamur kulit)

500 mg per hari diminum 1-2 kali sehari dalam dosis terpisah.

Dosis dewasa untuk tinea capitis (infeksi jamur di kulit kepala)

500 mg per hari diminum 1-2 kali sehari dalam dosis terpisah.

Dosis dewasa untuk tinea corporis (kurap)

500 mg per hari diminum 1-2 kali sehari dalam dosis terpisah.

Dosis dewasa untuk tinea cruris  (infeksi jamur di area genital)

500 mg per hari diminum 1-2 kali sehari dalam dosis terpisah.

Bagaimana dosis fulcin untuk anak-anak?

Dosis anak-anak untuk dermatofitosis

Anak usia 1 tahun ke atas: 10 mg/ kilogram (kg) berat badan per hari diminum 1 kali atau dibagi ke dalam beberapa dosis dalam sehari.  Dosis yang digunakan sebaiknya tidak melebihi 1000 mg per hari.

Dalam dosis apa fulcin tersedia?

Fulcin tersedia dalam bentuk tablet: 125 mg, 500 mg.

Efek Samping

Apa efek samping yang mungkin terjadi jika menggunakan fulcin?

Jika digunakan, fulcin juga dapat memberikan gejala efek samping. Berikut adalah efek samping yang mungkin terjadi, di antaranya:

  • Kulit menjadi lebih sensitif terhadap matahari
  • Pusing, merasa kebingungan, dan tidak stabil
  • Mudah merasa lelah dan ngantuk.
  • Mati rasa di bagian kaki dan tangan
  • Dapat mengurangi jumlah produksi sperma pada laki-laki

Jika Anda mengalami efek samping di atas, segera beri tahu dokter. Sementara, Anda harus segera mendapatkan perawatan medis jika mengalami efek samping berikut:

  • Sakit kuning (kulit dan mata berubah menjadi warna kuning)
  • Urine berwarna gelap
  • Mual yang tidak segera hilang
  • Kehilangan nafsu makan
  • Rasa lelah yang tidak diketahui penyebabnya
  • Demam
  • Iritasi mulut
  • Infeksi yang terus berulang dan tak kunjung hilang

Selain itu, ada pula efek samping yang sangat serius. Jika Anda mengalami efek samping tersebut, Anda harus segera berhenti menggunakan obat ini, di antaranya:

  • Kesulitan bernapas dan menelan makanan
  • Pembengkakan pada wajah, bibir, lidah, dan tenggorokan
  • Kulit terasa gatal yang disertai dengan ruam kulit

Tidak semua efek samping tertera dalam daftar yang telah disebutkan di atas. Namun, jika Anda mengalami efek samping lain setelah menggunakan obat ini, jangan ragu untuk berkonsultasi ke dokter.

Peringatan & Pencegahan

Apa yang harus diketahui sebelum menggunakan fulcin?

Sebelum memutuskan untuk menggunakan fulcin, ada beberapa hal yang harus Anda ketahui sebagai bahan pertimbangan, seperti berikut.

  • Jangan menggunakan obat ini jika Anda:
    • alergi terhadap fulcin atau bahan-bahan yang terkandung di dalam obat, termasuk griseofulvin.
    • sedang hamil atau berencana hamil.
    • berencana untuk menjadi seorang ayah dan menjalankan program kehamilan bersama pasangan selama 6 bulan ke depan.
    • menderita maag kronis.
    • mengidap porfiria, yaitu gangguan metabolisme yang menyebabkan perut terasa sakit dan penyakit mental).
  • Obat ini menimbulkan rasa kantuk, jadi hindari aktivitas seperti berkendara atau hal lain yang perlu konsentrasi tinggi.
  • Jangan berikan obat ini untuk anak di bawah usia 2 tahun atau anak dengan berat kurang dari 15 kilogram.

Apakah fulcin aman digunakan untuk ibu hamil dan menyusui?

Jangan menggunakan fulcin jika Anda sedang hamil atau berencana hamil. Pasalnya, penggunaan obat ini dapat menyebabkan cacat pada bayi yang baru lahir jika ibunya mengonsumsi obat ini saat sedang hamil.

Obat ini termasuk ke dalam risiko kehamilan kategori X berdasarkan Food and Drugs Administration (FDA) atau setara dengan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) di Indonesia. Berikut referensi kategori risiko kehamilan menurut FDA :

  •     A= Tidak berisiko,
  •     B= Tidak berisiko pada beberapa penelitian,
  •     C= Mungkin berisiko,
  •     D= Ada bukti positif dari risiko,
  •     X= Kontraindikasi,
  •     N= Tidak diketahui

Sementara itu, jika Anda hendak menggunakan obat ini sedang menyusui, lebih baik tanyakan kepada dokter terlebih dahulu, apakah obat ini aman untuk digunakan. Pastikan Anda mengetahui risiko dan manfaat penggunaan obat ini. Hanya gunakan obat ini jika dokter memberi izin.

Interaksi

Obat-obatan apa yang dapat berinteraksi dengan fulcin?

Fulcin juga dapat berinteraksi dengan obat-obatan lain yang Anda konsumsi di waktu bersamaan. Interaksi antar obat dapat menimbulkan dampak positif maupun negatif, tergantung pada obat apa yang mengalami interaksi.

Dampak positif yang mungkin terjadi, interaksi mungkin menjadi jenis pengobatan terbaik untuk kondisi Anda. Namun, dampak negatifnya, interaksi juga dapat meningkatkan efek samping penggunaan obat dan mengubah cara kerja salah satu obat.

Oleh karena itu, jangan lupa untuk selalu mencatat segala jenis obat yang Anda gunakan, mulai dari obat resep, non resep, multivitamin, suplemen makan, hingga produk herbal. Berikut beberapa jenis obat yang mungkin berinteraksi dengan fulcin, termasuk:

  • Pil kontrasepsi
  • phenylbutazone
  • phenobarbitone
  • ciclosporin
  • warfarin
  • Obat yang dapat membuat Anda mengantuk
  • Obat yang mengandung alkohol

Apa makanan dan alkohol yang dapat berinteraksi dengan fulcin?

Tidak hanya interaksi antar obat, interaksi antara makanan dan obat juga dapat terjadi jika Anda mengonsumsi keduanya dalam waktu bersamaan. Dalam penggunaan fulcin, interaksi yang terjadi antara fulcin dengan makanan tinggi lemak dapat meningkatkan efektivitas penggunaan obat. Pasalnya, lemak dapat membantu meningkatkan penyerapan obat ke dalam tubuh.

Sementara, hindari penggunaan alkohol saat mengonsumsi obat ini. Hal ini dikarenakan interaksi yang terjadi antara alkohol dengan fulcin dapat menyebabkan detak jantung meningkat.

Apa kondisi kesehatan yang dapat berinteraksi dengan fulcin?

Ada beberapa kondisi kesehatan yang dapat berinteraksi dengan obat ini. Interaksi yang terjadi dapat mengubah cara kerja obat atau memperburuk kondisi tersebut. Maka dari itu, catat segala jenis kondisi kesehatan yang Anda miliki dan berikan kepada dokter agar Anda dapat dibantu menentukan dosis penggunaan obat yang tepat. Kondisi kesehatan yang dapat berinteraksi dengan obat ini antara lain:

  • Liver yang tidak bisa berfungsi
  • Porfiria
  • Lupus

Overdosis

Apa yang harus saya lakukan dalam keadaan gawat darurat atau overdosis?

Pada kasus gawat darurat atau overdosis, hubungi penyedia layanan gawat darurat lokal (112) atau segera ke unit gawat darurat rumah sakit terdekat.

Hindari menggunakan obat ini dalam jumlah banyak. Jangan pula meningkatkan dosis tanpa instruksi dari dokter karena dapat meningkatkan risiko overdosis.

Apa yang harus saya lakukan jika melewatkan satu dosis?

Jika Anda melupakan satu dosis, segera konsumsi dosis tersebut seketika Anda ingat. Namun, jika waktu ternyata telah mendekati waktu untuk menggunakan dosis berikutnya, lewatkan dosis yang terlupa tersebut dan konsumsi dosis obat sesuai jadwal. Jangan meningkatkan dosis.

Hello Health Group tidak menyediakan nasihat medis, diagnosis, atau pengobatan.

[embed-health-tool-bmi]

Catatan

Hello Sehat tidak menyediakan saran medis, diagnosis, atau perawatan. Selalu konsultasikan dengan ahli kesehatan profesional untuk mendapatkan jawaban dan penanganan masalah kesehatan Anda.

Griseofulvin 250 Mg Tablet. Retrieved 27 August 2019, from https://www.webmd.com/drugs/2/drug-52769/griseofulvin-oral/details

Fulcin | PIO Nas. Retrieved 27 August 2019, from http://pionas.pom.go.id/obat/fulcin

GRISEOFULVIN 500MG TABLETS | Drugs.com. Retrieved 27 August 2019, from https://www.drugs.com/uk/griseofulvin-500mg-tablets-leaflet.html

Multum, C. (2018). Griseofulvin Uses, Side Effects & Warnings – Drugs.com. Retrieved 27 August 2019, from https://www.drugs.com/mtm/griseofulvin.html

 

Versi Terbaru

19/03/2024

Ditulis oleh Annisa Hapsari

Ditinjau secara medis oleh dr. Damar Upahita

Diperbarui oleh: Diah Ayu Lestari


Artikel Terkait

Obat Kurap, Dari Pengobatan Medis Hingga Bahan Alami

Tanpa Disadari, Anda Mungkin Punya Jamur Kulit. Simak Ciri-cirinya!


Ditinjau secara medis oleh

dr. Damar Upahita

General Practitioner · None


Ditulis oleh Annisa Hapsari · Tanggal diperbarui 19/03/2024

ad iconIklan

Apakah artikel ini membantu?

ad iconIklan
ad iconIklan